Surabaya – Paguyuban Anak Bangsa Peduli Kota Surabaya (PABKS) menggelar baksi sosial yang bekerjasama dengan Kelurahan Ujung dan Koramil Semampir, kemarin.
Bakti sosial itu sendiri digelar dengan memberikan pengobatan gratis dan pembagian sembako kepada 500 warga.
Danramil 0830/02 Semampir, Mayor Inf Imam Suyoso mendukung kegiatan yang diselenggarakan pihak kelurahan Ujung dan PABKS dan menghimbau kepada warga lebih menjaga kebersihan di rumah maupun dilingkungan sekitar.
“Agar warga memanfaatkan even pengobatan gratis yg diselenggarakan dengan sebaik-baiknya dan berharap agar kegiatan pengobatan gratis dan pembagian sembako itu bisa berlanjut untuk masyarakat,” tegas Mayor Imam, Minggu (22/1).
Senada, Kapolsek Semampir, Kompol I Ketut Madia menyampaikan himbauan agar masyarakat di Kecamatan Semampir khususnya Kelurahan Ujung untuk terus menjaga ketertiban dan keamanan dilingkungan sekitar.
“Yang terpenting warga Kelurahan Ujung bahu membahu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan karena itu penting dalam mencegah aksi kejahatan di wilayah Ujung,” ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Lurah Ujung Emi Subekti, Camat Semampir Siti Hindun dan tokoh masyrakat lainnya.