TRENGGALEK, beritalima.com –
Hadir dalam kegiatan kenal pamit Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Provinsi Jawa Timur, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin beri ucapan selamat menjalankan tugas kepada Marsma TNI Rudy Iskandar dan selamat datang Kepada Brigjend TNI Fahmi Sudirman Sebagai Kabinda Jatim yang baru. Kenal pamit Kabinda Jatim itu sendiri digelar di Ballroom Hotel Sangri-La, Surabaya, Selasa (2/8/2022).
Sesuai dengan salinan Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/558/VI/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia yang ditetapkan pada 27 Juni 2022, Marsma TNI Rudy Iskandar, Kabinda Jatim mendapatkan tugas baru sebagai Direktur Sumatera dan Kalimantan pada Deputi Bidang Intelijen Dalam Negeri BIN. Untuk posisi Rudy Iskandar sebagai Kabinda Jatim, digatikan oleh Brigjend TNI Fahmi Sudirman.
Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin mempunyai cukup kedekatan dengan Marsma TNI Rudy Iskandar semasa menjabat sebagai Kabinda Jatim. Utamanya dalam upaya pencapaian vaksinasi Covid 19 di Trenggalek.
Dalam serbuan vaksin yang dilakukan di daerah yang dipimpin Gus Ipin itu, Kabinda Jatim ini menyiapkan 11.000 dosis vaksin untuk masyarakat di Trenggalek. Tidak berhenti di situ, Binda Jatim juga menyiapkan 5.500 Vaksin Covid 19, dosis 2 untuk mendorong terciptanya ‘herd immunity’ di Kabupaten Trenggalek. Tentunya Bupati Trenggalek sangat mengapresiasi atas segala upaya dan bantuan dari Marsma TNI Rudy Iskandar sebagai Kabinda Jatim dalam upaya penanganan Pandemi Covid 19 di daerahnya.
“Terima kasih kepada Marsma TNI Rudy Iskandar. Tentunya atas bantuannya kepada kami di Trenggalek, dalam upaya membangun herd immunity menjaga masyarakat di Trenggalek dari Pandemi Covid 19,” tutur Bupati Arifin.
Masih teringat, sambung Bupati Trenggalek ini, “bagaimana upaya beliau dalam membantu kami. Beliau sangat berjasa bagaimana Trenggalek membentuk Herd Immunity dalam melawan Pandemi Covid 19. Sekali lagi saya sampaikan terima kasih, dan selamat menjalankan tugas di tempat baru,” pungkas Bupati Trenggalek itu. (her)