Padam Lampu Seharian, Warga Bancelok Sampang Mengeluh

  • Whatsapp

SAMPANG, beritalima.com – Gelap-Gelapan atau mati lampu seharian dikeluhkan warga Dusun Klampes, Desa Bancelok, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Jumat (02/06/2017).

Pasalnya, lampu mulai padam sekitar pukul 08:00 WIB, warga mulai mengeluh karena hingga masuk larut malam lampu di daerahnya tak kunjung hidup.

“seharian ini alat-alat elektronik kami tidak dapat difungsikan akibat padamnya lampu, mulai dari pompa air dan lain sebagainya” kata Mattosin pada beritalima.com.

Terpisah Manajer PLN Rayon Sampang Umar Sholihin, saat dikonfirmasi awak media menjelaskan soal padamnya lampu tersebut, menurutnya padamnya lampu diperkirakan lantaran adanya penambahan trafo pada sejumlah wilayah Kabupaten Sampang.

“ada penambahan trafo, tapi tadi pagi. Kami berterima atas bantuan informasinya mungkin ada sedikit gangguan, ” Jelasnya.

Hingga berita ini dinaikkan lampu di Daerah tersebut masih dalam keadaan padam, sementara petugas PLN Sampang sedang melakukan penanganan. (Adie)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *