Pakar Parasitologi UNAIR Sebut Amoeba Pemakan Otak Termasuk Kasus Langka yang Harus Tetap Diwaspadai

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com|
Akhir Desember lalu, dunia tengah dihebohkan dengan kasus kematian pertama warga Korea Selatan akibat infeksi Naegleria fowleri dalam kurun waktu kurang dari dua minggu. Menanggapi hal tersebut, Dwi Peni Kartikasari dr M.Imun dosen Fakultas Kedokteran UNAIR menjelaskan bahwa kasus tersebut tidak sering terjadi.

“Sebenarnya penemuan kasus infeksi ini sudah ada sejak bertahun-tahun lalu. Ada sekitar 300-an kasus sehingga dapat dikatakan kasus yang jarang terjadi dan menariknya, sebagian besar kasus itu pasiennya berkontak langsung dengan air tawar,” ujarnya.

Seperti julukannya, Naegleria fowleri adalah protozoa yang menyebabkan kematian sel otak atau disebut juga nekrosis. Ia hanya dapat menginfeksi melalui hidung yang kemudian menembus otak dalam waktu singkat. Onset kerjanya yang cepat inilah penyebab lebih banyak kasus kematian daripada kasus sembuh.

“Hanya ada beberapa orang yang sembuh karena dapat dideteksi sejak awal sehingga mendapat terapi yang optimal dan lebih dini. Kemarin salah satu survival yang tidak mengalami kerusakan otak itu karena menggunakan kombinasi obat antiprotozoa dan terapi hipotermia,” ungkap Dokter Parasitologi Kedokteran FK Unair tersebut.

Gejala infeksi oleh Naegleria fowleri mirip dengan penyakit meningitis, sehingga Peni merasa cepat atau lambat, masyarakat yang terinfeksi akan datang ke rumah sakit.

“Akan terjadi peningkatan suhu disertai dengan sakit kepala yang hebat dan muntah. Setelahnya, pasien akan mengalami kaku di bagian leher, gangguan kesadaran dan keseimbangan,” paparnya.

Karena kasus langka ini, Peni berpesan kepada masyarakat untuk selalu waspada ketika akan berkontak langsung dengan air tawar, terutama yang berasal langsung dari alam.

“Kalau berenang, ya, airnya tidak perlu dihirup melalui hidung. Juga perlu dipastikan bahwa kolam renangnya telah diberi kaporit,” ucapnya.

Selain itu, lanjutnya, seperti saran dari CDC (Centers for Disease and Control and Prevention) Amerika Serikat, jika airnya akan digunakan, misalnya untuk berwudhu, boleh direbus dahulu apabila tidak yakin. Ia juga menyarankan masyarakat agar cepat ke rumah sakit jika mengalami demam disertai sakit kepala yang hebat dan muntah sehingga penanganan dapat dilakukan sedini mungkin. (Yul)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait