Pandemi Tak Halangi Pelaksanaan Donor Darah Prajurit Kodim Lamongan

  • Whatsapp

LAMONGAN,- Prajurit Kodim 0812/Lamongan tak gentar untuk mengikuti pelaksanaan donor darah di tengah pandemi corona.

Meski digelar di Aula setempat, namun, pihak Kodim pun tetap mengedepankan social distencing sebagai upaya untuk mencegah penularan COVID-19.

“Donor darah ini, untuk membantu pihak PMI dalam pemenuhan stok darah,” kata Dandim 0812/Lamongan, Letkol Inf Sidik Wiyono. Kamis, 02 April 2020.

Meski pendonor mulai berkurang drastis, tak menjadikan halangan bagi pihak Kodim menyerahkan darahnya secara sukarela.

“Social distancing tetap diberlakukan. Untuk waktu bagi pendonor pun, kita atur waktu kedatangannya, dan dilakukan secara bergantian,” jelasnya.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait