Pangdam XVI/Pattimura Berikan Pengarahan Kepada Prajurit TNI Dan Persit

  • Whatsapp
Tobelo – Pangdam XVI/ Pattimura Mayor Jenderal TNI Dr. Marga Taufiq,S.H.M.H dan ibu serta rombongan melaksanakan kunjungan kerja di wilayah Kodim 1508/Tobelo dan memberikan Pengarahan kepada Personil Kodim 1508 / Tobelo, personel Kipan C Yonif RK 732/Banau, personel Satgas 734 / SNS dan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXI Kodim 1508, bertempat di aula Kodim 1508/Tobelo Jln. Kawasan Pemerintahan Desa MKCM Kec. Tobelo Kab. Halmahera Utara, Selasa (10/12/19).
Dalam pengarahnnya Pangdam XVI/ Pattimura Mayor Jenderal TNI Dr. Marga Taufiq,S.H.M.H mengatakan,
barang siapa yang mensyukuri nikmat Tuhan maka akan di tambahkan rejeki kepadamu. Hidup itu pilihan, jadi kita mensyukiri saja mau di tempatkan di mana saja, yang penting kita mensyukuri dan senang, katanya.
Kita berada di sini, itu semua kehendak dari pada Tuhan. Kita semua tidak pernah tau perjalanan hidup kita ini, hanya Tuhan sajalah yang tau, jadi selama kita hidup di dunia harus selalu berbuat baik. Tobelo sini kriminal di akibatkan karna minuman keras, jadi saya sampaikan hidari dan banyaklah kita melakukan hal-hal yang baik dan beribadah sesuai agamanya.
Lanjut dikatakan, Disiplin merupakan kunci keberhasilan kita dalam melaksanakan tugas, tanpa disiplin kita tidak akan mudah bisa menyelesaikan tugas dengan baik.
Saya tegaskan agar setiap Prajurit menjaga kerhormatan diri dan satuan dengan menampilkan pengabdian yang terbaik kepada Negara, Daerah dan masyarakat Jaga kondisi fisik dan kesehatan serta kalian harus senantiasa berinovasi membantu kesulitan rakyat di sekeliling, katanya.
Kedepan kita akan laksanakan pembangunan Kodim dan Kompi di Pulau Morotai pada Tahun 2020, selain kita menyiapkan lahan, kita juga harus menyiapkan personil. Ini adalah salah satu solusi agar supaya tidak terjadi pengurangan personil lagi di Kodim. Solusi yang di berikan bapak Kasad kepada kita, harus kita laksanakan dengan baik dan kalau ada Babinsa yang mau masukan anaknya untuk masuk tentara, dari sekarang harus di siapkan mental, fisik, Psikologi dan kesehatan agar saat pelaksanaan werving dapat bersaing dengan calon Prajurit laiinya, ungkapnya.
Hadir dalam pengarahan tersebut, Ketua PersitĀ  KCK Daerah XVI/Pattimura Ny. Arnida Marga Taufiq, Irdam XVI/PTMĀ  Kolonel Arh Mokoginta Sihotang, As Ops Kasdam XVI/PTM Kolonel Inf Eppy dan Ibu, As Log Kasdam XVI/PTM Kolonel Inf Heriyana dan Ibu, As Pers Kasdam XVI/PTM Kolonel Inf Diah Prahma Dwi Purnama S.Sos dan Ibu, As Ren Dam XVI/ PTM Kolonel Inf Sarifudin dan Ibu, Danpomdam XVI / Kolonel Cpm Reza Muhamad Nasution, Kabekangdam XVI/ PTM Kolonel Cba Ahmad Muzamil, Kabintaldam XVI/ PTM Kolonel Inf Abdul Hanis, Kakesdam XVI/PTM Kolonel Ckm Khairulsyah, Danrem 152/Babullah Kolonel Inf Endro Satoto,S.I.P,M.M, Para Kasi dan para Kabalakrem 152/Babullah, Para Dandim jajaran Rem 152/Babullah, Kasmin XVI/ PTM Letkol Inf Awal, Danyon Satgas 734/SNS Letkol Inf Edwin Charles, Danyon RK 732/Banau Letkol Inf Rully Eko Suryawan, Kasdim 1508/Tbl Mayor Inf Robi Manuel,S.Sos, para Danramil jajaran Dim 1508/Tbl, para Perwira Staf Dim 1508/Tbl, Danki C Yonif RK 732/Banau Kapten Inf Danang Putranto,S.ST,Han, para Perwira Satgas Yonif 734/SNS, personel Kodim 1508/Tbl, personel Kipan C Yonif RK 732/Banau, personel Satgas 734 / SNS, Persit KCK Cabang XXXI Dim 1508/Tbl, Persit Ranting IV Kipan C Yonif RK 732/Banau. (WYU-1508)
Autentifikasi Nomor : B/145-PEN/XII/2019
beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *