Pangkostrad, Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi menggelar acara “Tatap Muka Pangkostrad Bersama Insan Media”, di Lapangan Tembak Divif 1 Kostrad, Cilodong, Depok – Jawa Barat. Jumat (28/10)
Acara ini rutin diselenggarakan setiap dua bulan sekali, guna mempererat silaturahmi dengan para Insan Media/wartawan, baik cetak, online maupun elektronik. Acara tatap muka diawali dengan pengenalan latihan menembak bagi para Insan media, yang diikuti kurang lebih 100 orang utusan dari masing- masing media, cetak, online maupun elektronik.
Bagi wartawan yang baru pertama kali mengikuti pengenalan pelatihan ini, tentu hal ini menjadi pengalaman yang seru, langka dan berharga. Bahkan banyak yang latah dan kaget saat terdengar letusan dari senjata yang ditembakkan. Namun ketegangan yang dirasakan saat pertama kali menjajal senjata, semakin memicu semangat wartawan untuk lebih bisa dalam menembak, terlihat sekali para wartawan antusias mengikuti pengenalan latihan menembak ini dan rata-rata para awak media sangat setuju bila acara seperti ini digelar kembali.
Pangkostrad, Letjen TNI Edy Rahmayadi, dalam sambutannya mengatakan acara rutin ini sengaja diselenggarakan agar terjalin komunikasi dua arah antara jajaran Kostrad dengan para awak media.
“Saya sangat senang ada acara seperti ini, saya sangat berharap ada komunikasi dua arah. Kalau sama wartawan itu intinya komunikasi”, terang Pangkostrad.
Pangkostrad mengemukakan diperlukan adanya kejujuran di Republik ini, baik kejujuran dari para wartawan sebagai kuli tinta, maupun Kostrad yang bertugas pokok membina kesiapan operasional, serta penyelenggaraan Operasi Pertahanan Keamanan tingkat strategis.
“Tugas Kostrad tidak beda dengan wartawan, kita sama – sama menjaga kedaulatan bangsa ini”, pungkas Pangkostrad.