JAKARTA, beritalima.com- Hewlett-Packard (HP), menyatukan para gamer Asia Pasifik pada ajang Grand Final OMEN Challenger Series 2019 di Indonesia.
Pada hari pertama dibukanya pameran Indocomtech ke- 27 Rabu (30/10) di Jakarta Convension Center, HP Inc. Indonesia mengumumkan dimulainya Grand Final OMEN Challenger Series 2019 di Indonesia.
Pesta gaming ini, diikuti oleh 12 negara di Asia Pasifik. Yaitu Indonesia, Thailand, China, Korea Selatan, Singapore, Malaysia, Japan, Taiwan, India, Filipina, Australia dan Selandia Baru.
Kejuaran ini, untuk memperebutkan gelar juara dalam turnamen Counter-Strike Global Offensive (CS.GO) dengan total hadiah US$ 50.000. Turnamen ini akan diadakan 1-3 November 2019 di ajang pameran Indocomtech, salah satu pameran tekhnologi terbesar di Indonesia.
Ajang OMEN Challenger Series 2019 di JCC ini hadir dengan berbagai entertaiment untuk masyarakat. Selain turnamen CS.GO, para gamer dan pengunjung dapat menonton kompetisi Cosplay dan Coswalk. Tak hanya itu, pengunjung juga menikmati pertunjukan dari musisi lokal Weird Genius dan Ramengvrl serta bertemu dengan BOOM Esport, ambassador OMEN untuk HP Inc. Indonesia. BOOM Esports dan Sintax Esports adalah dua tim yang mewakili Indonesia di Grand Final.
Sejak pendaftaran dibuka Agustus 2019, tercatat lebih dari 460 tim mendaftar. Semua negara yang berpartisipasi telah melangsungkan babak kualifikasi masing-masing. Kini tersisa 12 tim yang siap bersaing memperebutkan gelar juara.
Di babak Grand Final, dua tim perwakilan Indonesia yaitu BOOM Esports dan Syntax Esports akan bersaing dengan Grayhound Gaming (Australia dan Selandia Baru), LETS QUIT (China), NASR Esports (India), tim Absolute (Jepang), FrostFire (Malaysia), Bren Esports (Filiphina), LAZE (Singapore), Ikarus (Korea Selatan), AHQ (Taiwan) dan ALPHA RED (Thailand).
Selain total hadiah US$ 50.000, tim pemenang akan memperoleh hadiah berupa akomodasi dan tiket perjalanan untuk menonton turnamen CS.GO terbaik di Eropa 2020.
Selama Grand Final OMEN Challenger Series 2019 oleh HP Inc. Indonesia berlangsung, semua pengunjung bisa mencoba inovasi gaming terbaru dari HP. Dapat singgah di zona experience OMEN untuk menguji kemampuan dalam menggunakan OMEN 15 Laptop yang powerfull. Mencoba pengalaman virtual reality serta berlomba untuk mendapat rekor balap terbaik melawan pengunjung lainnya untuk memenangkan OMEN Gaming Backpack, OMEN Mindframe Headset, OMEN mousepad 300 dan hadiah menarik lainnya.
Para gamer juga bisa menikmati berbagai promosi khusus untuk semua jajaran laptop gaming HP selama pameran Indocomtech berlangsung dengan hadiah aksesori gaming gratis senilai hingga Rp 1.500.000 . Kunjungi stand HP, yang berlokasi di A2 hall A Indocomtech, JCC untuk promosi mulai dari PC, printer, aksesori, tinta dan toner asli HP.
Selain turnamen CS.GO yang diadakan 3 hari dari tanggal 1-3 November 2019, pengunjung juga dapat menikmati berbagai acara.
Yakni Jum’at, 1 November 2019 pukul 10.00 WIB upacara pembukaan dengan 12 tim yang siap berkompetisi, Sabtu, 2 November 2019 pukul 16.00 WIB, kompetisi Cosplay dan Coswalk dilanjutkan dengan sesi meet and greet dengan tim BOOM Esports, pukul 19.00 WIB. Kemudian pada Minggu 3 November 2019, pukul 19.00 WIB, ada konser MTV Spotlight dengan pertunjukan oleh Ramengvrl dan Weird Genius.
Untuk informasi lebih lanjut tentang jadwal turnamen, kunjungi www.omengaming.co. Dan untuk menyaksikan acara melalui live streaming silakan mengunjungi halaman Facebook OMEN oleh HP. (Lily).