Peduli Sesama di Bulan Puasa, KBPP Polri Berbagi Takjil di Jalanan

  • Whatsapp

JAKARTA,- Keluarga Besar Putra-Putri Polri (KBPP Polri), dalam aksi nyata peduli terhadap sesama, melakukan pembagian takjil di Bulan Puasa tahun 2025.

Tepat di depan Kantor Sekretariatnya, Paul Alexander Oroh yang menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) KBPP Polri, terpantau bersama jajarannya berbagi takjil bagi pengendara mobil dan motor yang melintas, Jumat sore (21/03/2025), sebelum jam berbuka puasa.

Kendati demikian, takjil lebih banyak diberikan kepada pengendara ojek online, sopir bajaj dan pengendara mobil aplikasi online.

” Sore ini kami bagikan 250 pax takjil. Namun, di Bulan Ramadan tahun 2025 ini sudah ke empat kalinya setiap hari Jumat. Bahagia sekali, dengan kehadiran sebagian besar pengurus kami sama-sama terlibat pada momen dimaksud,” akuinya, di depan Sekretariat yang terletak di kawasan Melawai, Jakarta Selatan tersebut. (ulin)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait