Peduli Tanah Air, LCI Gelar Kopdar Ke – 2

  • Whatsapp
Silaturrahim LCI (Lintas Citra Indonesia) ke - 2 pada, Selasa (20/ 12) di Resto Garden Kebun Raya Bogor.

Jakarta, beritaLima – Lintas Citra Indonesia (LCI) yakni Komunitas berbagai profesi, berbagai Suku dan agama kembali menggelar jumpa kangen yang lebih populer dg KOPDAR (Kopi Darat) yang ke – 2 kali pada, Selasa (20/ 12) di Resto Grand Garden Kebun Raya Bogor.

“Alhamdulillah, Acara Silaturahmi LCI ke-2 di Resto Grand Garden Kebun Raya Bogor pada hari Selasa 20 Desember 2016 terlaksana dengan meriah”, demikian disampaikan Nevy Dharsono Ketum LCI kepada Media beritaLima.

Menurutnya, acara Silaturrahim LCI ini adalah sebagai wadah dalam mempererat jalinan Silaturrahim antar sesama anggota. “Meskipun awalnya LCI hanya sekedar diskusi santai dengan rekan – rekan saya, namun respon publik dan figur sangat antusias”, Kata Next.

Bagi Wanita cantik berdarah keturunan ini acara Silaturrahim LCI cukup berkesan. Karena selain temu kangen, anggota LCI membahas tentang Indonesia yang sangat memperihatinkan akhir – akhir ini. “Sangat berkesan untuk kita, selain saling mengenal satu sama lain adalah sebagai wujud ekspresi pertemuan dari orang – orang yang sedang dalam kekecewaan dengan situasi indonesia sekarang”, tegas Ketua Srikandi Laskar Merah Putih ini.

Untuk memeriahkan suasana, Acara diselingi dengan Fashion Show karya Designer Yuni Sara & Ida Leman dengan menampilkan model – model senior yang luar biasa seperti Neva Rosna, Nannia, Angel, Netta Gabrinev, Noura, Fiya, Willa & bapak – bapak yang hebat di Indonesia seperti Benny Mokalu, Yusuf Rizal /LIRA, Vicky dan lainnya.

Acara juga dihadiri oleh Rizal Ramli, Hendarji Soepandji, Gus John, pak Handoyo, dr Wiji, LCI Jabar (kang Karim, kang Deddy, teh Ike, bunda Sakura, teh Dhini, teh Wella).

“Terima kasih kepada Nevy Dharsono selaku Ketum LCI, pak Anton Apriyantono Ketua Panitia, teh Neva, mba Nannia, mb Halimah, mba Nungki, mba Netta, mas Opan & mba Puspa yang datang special dari Surabaya. PPwalaupun hanya satu jam untuk bisa ikut sumbangkan suaranya”, demikian disampaikan Ndang Kurnia Hasyim selaku Sekjend LCI.

Terimakasih juga kami ucapkan kepada sponsor yang telah memiliki andil besar dalam turut serta membuat acara Silaturrahim ini berjalan lancar dan meriah.

Terimakasih juga untuk penyelenggara Fashion show.
– Elly & Yuni Sara
– Ida Leman
– Poppy Dharsono

Sponsor :
– Rizal Ramli/ex Menteri
– Anton Apriyantono /ex Menteri
– Poppy Dharsono Cosmetik
– Irjend Benny Mocalu
– Tirja / Irjen dan Pengusaha Batik
– PT.Aimfood Manufacturing Indonesia /200 Doss Caffe dan Green Tea
– Brainking /20 bag Prodak Kesehatan
– Lamiderm serum

(An)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *