Keterangan Foto : situasi Kantor BPN Jakarta Utara
JAKARTA, Beritalima.com-
Harapan masyarakat Jakarta Utara pada ke pemimpinan baru di Kantor Badan Pertanahan (BPN) Jakarta Utara dalam melakukan perbaikan sistem pelayanan publik rasanya kandas sudah.
Pasalnya pengganti Kepala Kantor BPN Jakarta Utara yang lama Admiral Faizal dengan di ganti Kepala Kantor yang baru yakni Musriadi belum ada perubahan yang signifikan dalam pelayanan publik.
Terbukti masih saja dalam pengurusan sertifikat tanah terkesan lamban, Seperti yang di alami salah satu pemohon yang enggan di cantumkan nama nya kepada beritalima.com mengungkapkan, Pengurusan sertifikat tanah yang di daftarkan pada loket pelayanan kantor BPN Jakarta Utara dari bulan Juli hingga saat ini belum selesai.
“Berkas saya sudah dari bulan Juni 2016, setelah saya cek sampai hari ini belum di kerjakan atau belum jadi padahal seauai prosedur berkas bisa jadi dalam kurun waktu satu bulan,” keluh pemohon, Rabu (05/10/2016).
Ditambahkan pemohon, Dengan di gantikannya Menteri Badan Pertanahan Nasional Republik Indonesia yang baru di harapkan bisa membawa perubahan dalam melakukan pelayanan masyarakat namun kenyataannya masih belum ada perubahan.
“Masa iya dengan ber alasan pejabat baru pekerjaan hingga 4 bulan tak kunjung selesai,” ujarnya.
Dari Pantauan beritalima.com back ofice kantor BPN Jakarta Utara yang berada di lantai 4 Kantor Walikota Jakarta Utara terlihat antrian pemohon. (Edi)