Jombang | beritalima.com – Sekitar 1.037 calon jamaah haji asal Kabupaten Jombang siap menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci pada tahun 2025. Jumlah ini merupakan hasil seleksi kesehatan dari 1.431 calon jamaah terdaftar, di mana 1.150 orang dinyatakan memenuhi syarat (Istitha’ah).
Hal itu diungkapkan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jombang, Dr. Muhajir, S.Pd., M.Ag saat sambutannya sebelum pelepasan jamaah haji Kabupaten Jombang dilaksanakan Bupati Jombang Warsubi, S.H., M.Si di halaman Pendopo Kabupaten Jombang, Selasa (6/5/2025).
Muhajir menjelaskan, mayoritas jamaah tahun ini didominasi usia muda dari 1.037 jamaah, sebanyak 718 orang berusia antara 18 hingga 50 tahun. Lanjutnya, merinci kelompok usia lainnya, yaitu 176 jamaah berusia 51-60 tahun, 89 jamaah berusia 61-70 tahun, 43 jamaah berusia 71-84 tahun, dan 11 jamaah yang termasuk kategori lansia dengan usia 85 hingga 90 tahun.
“Jamaah haji termuda kita tahun ini berusia 18 tahun, sementara lansia termuda berusia 85 tahun,” jelasnya.
Proses pemberangkatan 1037 jamaah haji Jombang dibagi menjadi beberapa kelompok terbang (kloter). Sebanyak 7 jamaah telah berangkat bergabung dengan kloter 3.
Terangnya, Bupati memberangkatkan 376 jamaah yang tergabung dalam kloter 18 pada pukul 10.30, dan 376 jamaah lainnya yang tergabung dalam kloter 19 pada 12.30 WIB.
“Masih ada 278 jamaah yang akan diberangkatkan pada kloter berikutnya,” pungkasnya Dr. Muhajir.
Di tempat yang sama, Bupati Jombang Warsubi mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah haji, khususnya kloter 18 dan 19 yang berangkat hari ini. Beliau mengingatkan bahwa ibadah haji adalah panggilan Allah dan tidak semua orang mendapatkan kesempatan ini.
“Manfaatkan momentum ini dengan sebaik-baiknya untuk memperbanyak ibadah, meningkatkan ketakwaan, dan menjaga kesehatan,” pesan Bupati Warsubi.
Ia pun menekankan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental selama menjalankan ibadah haji, termasuk memperhatikan asupan nutrisi, konsumsi air, dan waktu istirahat.
Jurnalis : Dedy Mulyadi







