Pembinaan Dan Penyuluhan Lembaga Kemasyarakatan Desa Singolatren

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – penyuluhan penyuluhan genjar di laksanakan di pemerintahan desa, baik penyuluhan hukum bahkan penyuluhan tentang kelembagaan kemasyarakatan desa

Seperti yang di jalankan pemerintah desa singolatren, penyuluhan tentang kelembagaan kemasyarakatan desa yang di tujukan bagi RT, RW dan LPMD Serta Kepala Dusun di lingkungan pemerintah desa.

kepala Desa Singolatren Apandi ketika memberikan sambutan menerangkan bahwa Kekompakan warga sangat di butuhkan untuk kebersihan dan keamanan lingkungan

“kekompakan warga sangat kita butuhkan untuk mewujudkan kebersihan dan keamanan lingkungan di Desa singolatren khususnya. mari kita jalin kesatuan dan kekompakan kedepanya.”singkat kades

Camat Singojuruh Moh. Lutfi S.sos.Msi memberikan semangat kepada jajaran RT dan RW bahwa lembaga yang menjadi ujung tombak pemerintahan.

“Rt dan Rw itu merupakan ujung tombak dari pemerintahan. maka kami minta keikhlasan dan kekompakan dalam menjalankan tugasnya dalam pelayanan.” jelasnya.

Senada dengan Kanit Binmas polsek singojuruh, aiptu Didik Sudarmanto yang mewakili kapolsek singojuruh dalam penyukuhan hukumnya menerangkan bahwa masyarakat harus bisa menjadi polisi bagi diri sendiri.

“masyarakat di himbau supaya bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri, bahkan RT dan perangkat desa lainya untuk bisa memberikan pemahaman bagi warganya agar lebih hati hati terutama menjelang hari raya seperti ini biasanya kriminalitas meningkat. jangan sampai warga kita menjadi korban kejahatan.” singkatnya

ketua BPD Sunaryo Hari Prayitno ketika memberi sambutan yang bertema kesatuan dan kebangsaan ini menjabarkan kesatuan Negara Kita ini adalah harga mati.

“negara kita ini sudah harga mati. jangan sampai ada yang mencoba memecah belah negara kita ini. dan pancasila sebagai ediologi negara kita. dari itu RT Rw serta perangkat desa yang lain, mari kita amalkan dasar negara kita ini dalam kehidupan sehari hari dalam diri kita.”ungkapnya. (abi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *