Pembuatan Sumur Bor, Membantu Warga Pigapu

  • Whatsapp

Timika,beritalima.com. Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-124, pembuatan sumur bor di wilayah Kodim 1710/Mimika terus dikerjakan secara maksimal. Pekerjaan ini merupakan salah satu sasaran fisik dalam program TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan akses air bersih bagi masyarakat setempat.

Progres pembuatan sumur bor telah mencapai 20 persen, Tim Satgas TMMD bersama masyarakat setempat bekerja bahu-membahu untuk memastikan pekerjaan ini berjalan dengan baik. Selasa, (13/5/2025).

Komandan Kodim 1710/Mimika, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S. Sos., M. Han., M.A. selaku Dansatgas TMMD, menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menyelesaikan pekerjaan sesuai target yang telah ditetapkan.

“Pembuatan sumur bor ini sangat penting bagi masyarakat, terutama untuk memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari. Kami terus mengupayakan agar proses pengeboran berjalan lancar dan selesai tepat waktu,” ujarnya.

TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 124 TA 2025 Kodim 1710/Mimika, membuat 5 titik sumur bor tersebar di Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika.

Sementara itu, Ibu Maria (40 th) Warga Kampung Pigapu menyambut baik dan apresiasi dengan adanya TMMD yang telah membuat sumur bor dan menghasilkan air bersih untuk dikonsumsi warga ” kalau musim kemarau kami warga susah air bersih. Jadi kami berterima kasih kepada Bapak-Bapak TNI sudah membantu kami warga Kampung Pigapu” Jelas Maria

(Timika/lasatya)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait