PALEMBANG, beritaLima – Setelah Sudirman Walk, Pemkot Akan Hidupkan Kawasan Wisata Sekanak Kerihin
Sekanak Kerihin merupakan destinasi wisata baru di Kota Palembang, kawasan yang terletak dipinggiran sungai musi akan direvitalisasi dalam waktu dekat, setelah sukses menghidupkan kawasan Sudirman menjadi kawasan wisata baru, sekarang Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang terus mengejar progres pengembangan kawasan Sekanak Kerihin (Sekanak Tempo Doloe).
Keseriusan Pemkot Palembang tersebut, terlihat dimantapkannya pembenahan beberapa objek bangunan yang akan menjadi ciri khas kawasan yang terkoneksi dengan kawasan wisata BKB Palembang tersebut.
Staff Khusus Walikota Palembang Bidang Percepatan Pembangunan , Syafri Nungcik mengatakan, saat ini pihaknya sudah menentukan beberapa objek yang menjadi ciri khas kawasan Sekanak Kerihin.
“Dari hasil tinjauan hari ini ada enam bangunan tua” Ujar Syafri, saat meninjau kawasan sekanak, Senin (21/8/2017)
Adapun bangunan yang terdata adalah, Bioskop Rosida atau Reks, Gudang Kopi atau Gedung Opera, Jembatan Sekanak, Gedung Tomson, Kantor Hoktong, Hotel pertama di Palembang atau bekas kantor Sumeks.
Untuk mewujudkan semua itu, pihaknya harus benar-benar mengetahui kondisi lapangan. Untuk itu, kenapa pihaknya terus melakukan peninjauan, agar saat pelaksanaannya nanti, bisa berjalan lancar.
“Progres kita 2017 ini sudah mulai terlihat, itu sesuai instruksi Walikota yang menginginkan kawasa tersebut bisa dinikmati para tamu saat event Asiam Games 2018 berlangsung,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan (Disbud) Kota Palembang, Sudirman Tegoeh menyampaikan, pembenahan kawasan Sekanak Kerihin merupakan salah satu dari lima program yang akan di launching Presiden.
Itulah kenapa, pihaknya terus mengejar progres pengembangan kawasan Sekanak Kerihin ini, agar saat launching Tugu Belido, Presiden juga dapat melaunching tanda dibukanya kawasan Sekanak Kerihin.
“Kami berharap, dari hasl ini beberapa upaya, salah satunya adalah renncana revitalisasi Sungai Sekanak yang sangat diimpikan Walikota, untuk jadi objek wisata baru,” jelasnya.
(Nn)