Pendidikan Purna Bencana dimulai, TNI Salurkan Ribuan Paket Alat Sekolah

  • Whatsapp
Pendidikan purna bencana dimulai, TNI salurkan ribuan paket alat sekolah (Puspen TNI)

Aceh, beritalima.com| – Senin pertama Januari 2026, pertanda Pendidikan dimulai bagi anak-anak doi daerah bencana yang sedang proses pemulihan, dan TNI salurkan ribuan paket sekolah. Sebanyak  1.800 paket peralatan sekolah kepada anak-anak korban banjir di wilayah Provinsi Aceh dibagikan (4/1).

Bantuan tersebut disalurkan secara bertahap ke sejumlah titik pengungsian yang tersebar di Kabupaten Pidie Jaya, Bireuen, dan Aceh Utara. Paket bantuan berisi perlengkapan sekolah dasar yang dibutuhkan anak-anak agar tetap dapat belajar meskipun berada dalam kondisi darurat.

Di Kabupaten Pidie Jaya, titik distribusi Kodim 0102/Pidie kirim 836 paket alat sekolah ke dua titik pengungsian, yakni Masjid Attaqwa Desa Meunasah Balek, Kecamatan Meureudu, dengan jumlah 430 anak, serta Desa Pante Geulima, Kecamatan Meureudu untuk 406 anak. Seluruh paket di wilayah ini berhasil disalurkan kepada anak-anak terdampak banjir.

Sementara itu, titik distribusi Kodim 0111/Bireuen membagi 452 paket bantuan kepada anak-anak di titik pengungsian Desa Pante Lhong, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen. Di Kabupaten Aceh Utara, sebanyak 512 paket alat sekolah disiapkan untuk anak-anak di Desa Gedumbak, Kecamatan Langkahan, baru didistribusikan pada keesokan hari karena kondisi cuaca hujan lebat.

Jurnalis: dedy/abri

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait