MAGELANG, beritalima.com – Warga dusun Glagah desa Banjarnegoro kecamatan Mertoyudan kabipaten Magelang sekira pukul 06.30 Jumat (26/10) dibuat geger dengan penemuan orang ganting diri di dalam sebuah gudang milik Show room Intan Jaya Mobil.
Diketahui korban tersebut bernama Hari Bakti Gunawan (29) salah satu warga Jl. Rambutan Raya 02 No.13 Desa Kalinegoro Kecamatan Mertoyudan.
Menurut saksi mata, Lou Shu Djang alias Hendri dia melihat korban sudah dalam keadaan menggantung.
“Ketika akan mengantar anak pergi ke sekolah, aku tengok gudang ada sesosok orang menggantung. Melihat itu kemudian aku panggil orang lain untuk menghindari sesuatu hal yang tidak diinginkan.” Jelas Hendri.
Setelah dipastikan ada orang gantung diri kemudian saksi lain, Yuda Prasetya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Mertoyudan. Setelah mendapat laporan segera personil polsek mendatangi lokasi.
Pada kesempatan berbeda Kapolsek Mertoyudan, AKP Panca Widarso mengungkapkan kronologis terjadinya peristiwa ini.
“Sekira pukul 19.00 Wib korban pamit kepada keluarganya untuk bermain futsal dan pulang pada pukul 22.00 Wib.” Tutur Kapolsek Mertoyudan.
“Hingga akhirnya pada pukul 06.30 Wib tadi pagi korban sudah dalam posisi menggantung di dalam gudang dalam keadaan terkunci dari dalam.” Tambah Panca.
Menurut penuturan keluarga korban bahwa Hari orangnya tertutup bila memiliki suatu masalah tidak disampaikan kepada orang lain untuk diminta saran pendapat guna memecahkan permasalahan.
“Dia mengalami depresi setelah rumah tangganya hancur. Dan pada pukul 22.00 Wib dia sempat mengunggah status di akun Fb-nya dengan kata Aku Pamit Ya.” Ungkap saudara korban.
Pihak kepolisian kemudian menyerahkan jenasah korban setelah dilakukan pemeriksaan secara medis dan olah TKP.
“Jenasah Hari segera kami serahkan ke keluarga untuk dimakamkan setelah pihak keluarga menyatakan tidak menuntut secara hukum kepada siapa pun.” Pungkas Kapolsek Mertoyidan. (Slamet R)