JAKARTA, Beritalima.com-
Sebanyak 1.600 personil gabungan dari TNI, Polri, Pol PP, Damkar hingga Dishub di terjunkan dalam penertiban kolong tol Kalijodo, Jl. Kepanduan I, Kelurahan Penjagalan, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (14/06/2017).
Kombes Pol Dwiyono Kapolres Metro Jakarta Utara mengatakan, Mulai dari Kepolisian hingga TNI mendukung penuh penertiban tersebut. “Apalagi penertiban bertujuan untuk penataan kota dan menghilangkan penyakit masyarakat seperti, Prostitusi, Narkoba dan Miras,” ujar Kapolres seusai apel penertiban.
Dikatakan Kombes Pol Dwiyono, Sebelum penertiban pihaknya telah melakukan operasi cipta kondisi di kawasan tersebut. Hasilnya berbagai senjata tajam (Sajam), miras bah kan alat kontrasepsi di temukan di sejumlah bangunan dan kafe kolong tol kalijodo.
“Dua minggu sebelum penertiban kami telah melakukan operasi cipta kondisi di kolong tol kalijodo hingga tadi malam, guna untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif ketika penertiban berlangsung,” katanya.
Hingga saat ini penertiban masih berlangsung. Tiga alat berat dikerahkan di lokasi. (Edi)