Pengemudi Keluhkan Kondisi Jalinsum Medan -Tebing Tinggi Sergai Yang Rusak Parah

  • Whatsapp

Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum )Medan-Tebing Tinggi Di wilayah Kecamatan Teluk Memgkudu,Kabupaten Serdang Bedagai Terlihat Jalan tersebut Rusak Parah dengan kondisi Berlubang


Serdang Bedagai, Beritalima.com– Pengemudi yang menggunakan jalur lintas Sumatera – Medan – Tebing Tinggi (Jalinsum) Serdang Berdagai (Sergai) harus eksra hati hati, pasalnya jalan dari Kecamatan Teluk Mengkudu Desa Darul Aman menuju Kecamatan Seirampah, kondisi jalan banyak yang berlubang, hingga beberapa pengemudi mengeluhkan kondisi Jalinsum yang rusak, sehingga membahayakan para pengendara jurusan Medan – Tebing Tinggi, dan sebaliknya tanpa tidak adanya lampu penerangan jalan umum (LPJU) pada malam hari.

“Sepanjang jalan dari Simp.Wartob menuju Desa Seirampah  di areal perkebunan PTPN III Tanah Raja tidak ada penerangan Lampu jalan pada malam hari,  seperti (gelap gulita-red) apalagi dengan kondisi jalan yang rusak dan berlobang, sehingga para pengemudi sepeda motor selalu terperosok, hingga terjatuh akibat jalan berlobang maupun gelombang, disebagian wilayah Jalinsum Medan -Tebing Tinggi khususnya Kabupaten Serdang Bedagai, hal ini  tentu rawan kecelakaan dan rawan tindak kejahatan, apalagi  tinggal menghitung hari saat menjelang merayakan Hari Natal dan tahun Baru tahun 2017 pada malam hari,” sebut, Anto salah satu warga di Leberia ditemui Beritalima.com, Rabu (14/12).

Jalan lebar itu menurut Anto, ibarat kubangan kuda nil dan sangat meresahkan pengguna jalan yang ingin melakukan mudik jelang  Natal dan tahun baru nantinya.

“Khususnya di malam hari, saat kita sedang berkendaraan di jalan, tidak terlihat dengan jelas banyak lubang di tengah badan jalan yang mengancam keselamatan. Tidak hanya jalan rusak yang menjadi ancaman bagi pengemudi, tetapi diperparah dengan kondisi di sisi kiri dan kanan beram jalan yang dalam, rusak parah , plus tidak adanya juga lampu penerangan  jalan pada malam hari,” bebernya.

Ungkapan senada dilontarkan Ciecieng kepada beritalima.com , seorang pengemudi  yang ingin pulang  kampung halaman di daerah Medan ,  yang mengunakan jalur lintas Sumatera -Tebing Tinggi-Medan.

Katanya, terlalu banyak jalan berlubang dan rusak yang harus dilewati di daerah Kecamatan Seirampah dan Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai sehingga membuat pengguna jalan bosan.

“Diperparah lagi, kalau berjalan malam hari, lampu pengendara yang sering saat itu berlawanan  antara Bus maupun Septor kita tidak terlihat adanya jalan rusak, padahal warga setempat maupun pengemudi  tentu sangat membutuhkan penerangan lampu jalan umum, miskipun jalan tersebut rusak parah sehingga, jika berjalan di malam hari bisa terlihat  jalan yang rusak, untuk mengantisipasi terjadinya laka lantas maupun kriminalitas untuk keperluan mudik Natal dan Tahun Baru tahun 2017 ini  ataupun perjalanan lainnya,” keluhnya.

Menanggapi keluhan warga tentang kondisi ini, Ketua Sergai Pers Clup (SPC ) Azwin Fadley SH menegaskan, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Propinsi Sumatera Utara sebagai instansi yang melakukan pemeliharan dan perawatan jalan, hendaknya segera bertindak memperbaiki kawasan jalan yang rusak yang terdapat di sejumlah titik di daerah Serdang Bedagai tersebut.

“Agar tidak menjadi ganguan yang meresahkan bagi pemudik dari luar daerah Sergai  yang melintas melalui jalan yang terbentang di Kabupaten Serdang Bedagai ini. Sebaliknya, para pengemudi dari masyarakat Sergai  yang ingin mudik ke luar daerah menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2017 , tentunya juga tidak akan mengalami kesulitan di jalan akibat kondisi dan keadaan jalan rusak parah berlobang maupun bergelombang  dan tidak ada penerangan lampu jalan yang gelap gulita di malam hari karena tidak adanya lampu jalan,” sebutnya.

Selanjutnya, Ketua SPC Azwen Fadley meminta kepada Propinsi Sumatera Utara agar Jalinsum Medan -Tebing Tinggi, khususnya Dinas Pekerjaan Umum (PU) Propinsi Sumatera Utara, untuk segera memperbaiki.

“Sebelum ada korban jiwa untuk para pengendara pada malam hari, yang terlihat kondisi jalannya semakin rusak parah, kami minta Pemprov Sumut segera memperbaiki.” Pungkasnya. (sugi) 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *