Pengurus Cabang Muslimat NU Kabupaten Mojokerto Audensi Dengan Bupati Mojokerto

  • Whatsapp

MOJOKERTO, Beritalima.com- Ketua Muslimat NU bersama dengan jajaran Pengurus Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Mojokerto yang berjumlah 40 orang, melakuan Audensi dengan bupati Mojokerto, dr. Hj. Ikfina Fahmawati, M.Si di rumah dinas bupati, Rabu (26/10/2022)

Dalam kesempatan itu, Ketua Pengurus Cabang Muslimat Nahdathul Ulama (NU) Mojokerto, Hj Aslikhatul Mahmudah, menyampailan uneg-unegnya kepada orang nomer satu di kabupaten Mojokerto.

Saat Audensi ada beberapa point yang disampaikan oleh Pengurus Cabang Muslimat NU kabupaten Mojokerto, diantaranya terkait Program-program Muslimat NU Mojokerto, yaitu Pembuatan Klinik untuk Muslimat, Pengembangan UMKM,telah MoU dengan BPJS, berharap pelatihan khusus untuk Muslimat NU Kabupaten Mojokerto serta mengusulan dibuatkan Koperasi untuk Muslimat NU Mojokerto.

“Adapun, program yang telah dilaksanakan oleh Muslimat NU kabupaten Mojokerto dalam rangka hari Santri Nasional tahun 2022, mengelar lomba MTQ dalam bentuk vidio, lomba Al,quran dan juga pawai.” kata Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Mojokerto.

Sementara itu, bupati Mojokerto dr. Hj. Ikfina Fahmawati, M.Si yang di dampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Didik Chusnul Yakin, Kepala Bakesbangpolimas Nugroho Budi Sulistyo dan Kepala Bagian Kesra kabupaten Mojokerto Nunuk Jatmko

Bupati Mojokerto, menyampaikan pertama-tama memyampaikan banyak terima kasih atas kedatangan dari Jajaran Pengurus Cabang Muslimat NU kabupaten Mojokerto dan diharapkan Organisasi Muslimat NU bisa bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Mojokerto

“Muslimat NU kabupaten Mojokerto bekerja diwilayah yang sama dengan bupati sehingga sasaran kerja kita dan tarjet-tarjet kita juga sama” kata bupati.

Lebih lanjut bupati perempuan pertama Mojokerto ini, juga akan mengakomudir apa yang menjadi usulan yang di sampaikan oleh Ketua PC Muslimat NU dan dari pengurus dalam audensi ini dan ini sangat luar biasa karena sangat mendukung kegiatan dari pemerintah, bahkan ada penandatanganan komitmen pada 18 kecamatan di Mojokerto

“Mudah-mudahan ini menjadi amal sholeh dari Muslimat NU yang ada di kabupaten Mojokerto,” tambah bupati

Dan tadi, lanjut bupati Mojokerto, terkait upaya ekonomi, upaya kesehatan, upaya digitalisasi dan upaya pendidikan adalah sesuatu yang sangat luar biasa yang dilakukan oleh Muslimat NU, untuk menjamin pendidikan usia dini yang berkwalitas maka kurikulum yang di pakai harus disesuaikan.

“Semua pendidikan usia dini di bawah naungan Muslimat betul-betul memiliki spesifikasi tertentu sebagai pendidikan moral bagi anak usia dini dengan modal itu pendidikan itu akan menjadi sekolah idaman bagi masyarakat” ujar bupati Ikfina

Sementara untuk pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) bagi Muslimat NU Kabupaten Mojokerto prodaknya diharapkan bisa masuk di pasar digital dan E Katalog jadi tempat belanjanya pemerintah.

“mungkin mulai saat bisa dimulai pendataan, bagi Muslimat NU akan saya disposisi ke Dinas, untuk mendampingi bagaimana masuk di platfom digital, yang bisa menjadi jujukan belanjanya masyarakat lokal maupun regional Jawa Timur” ujar Bupati Ikfina Fahmawati. (Adv/Kar)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait