Pengurus FPK dan Kadiknas Provinsi Jatim, Hadiri Pemakaman Sabron Djamil

  • Whatsapp

SIDOARJO, beritalima.com | Sejumlah pengurus Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Jawa Timur, menghadiri pemakaman Sabron Djamil Pasaribu, anggota Fraksi Golkar DPRD Jawa Timur, Sabron Djamil Pasaribu, Jumat 8 Januari 2021.

Jajaran pengurus FPK Jawa Timur yang hadir diantaranya H.M. Yousri Nur Raja Agam Ketua Harian FPK Jatim, Yafeti Waruwu, SH, MH Sekretaris FPK Jatim didampingi Moch. Efendi, SH, MH. Tampak pula Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Dr. Ir. Wahid Wahyudi, MT.

“Pak Sabron Djamil Pasaribu orang baik, banyak temannya. Kami semua merasa kehilangan,” tutur Wahid Wahyudi.

Sebelum dimakamkan, almarhum yang juga ketua FPK Jawa Timur, berangkat dari rumah duka menuju masjid perumahan Makarya untuk di Sholatkan, habis di sholatin Kemudian diberangkatkan dari menuju pemakaman umum di komplek perumahan Makarya Binangun.

Diberitakan sebelumnya, Sabron Djamil Pasaribu, anggota Fraksi Golkar DPRD Jawa Timur, meninggal dunia sekitar pukul 19.00 WIB, di Graha Amerta, RSUD Dr  Soetomo, Surabaya, dalam usia 72 tahun, Kamis 7 Januari 2021.

“Ya Allah, ampunilah dosa dosanya, rahmatilah dia, sejahterakanlah dan maafkanlah segala kesalahannya, muliakan tempatnya, luaskan kuburnya, terimalah kebaikannya dan hapuslah segala kesalahannya.
Dengan rahmat-MU wahai Dzat yang Maha Penyayang,” ucap salah satu kerabat almarhum.

Duka ini tak hanya menyelimuti DPD Golkar dan Fraksi Golkar DPRD Jawa Timur. Tapi juga dirasakan Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Jawa Timur. Pasalnya, almarhum juga Ketua FPK Jawa Timur.

“Kami keluarga besar FPK Jawa Timur, turut berduka cita yang sedalam dalamnya. Semoga husnul khotimah,” tutur anggota FPK Jawa Timur, M. Efendi, SH. MH, Kamis 7 Januari 2021 malam.

Untuk diketahui, selama ini amarhum tinggal di Perumahan Makarya Binangun, Jalan Dewi Sartika Timur Blok N 10-11, Waru, Sidoarjo.

Puluhan karangan bunga berjejer di komplek area perumahan makarya binangun, mulai dari Gubernur Jatim, Kapolda Jatim, Sekdaprov Jatim, Menpora, Ketua DPRD Jatim, Ketua DPRD Surabaya, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, FPK Jatim para kolega Anggota DPRD Jatim serta Advokat yang mengirimkan karangan bunga untuk mengantarkan Sabron ke Peristirahatan terakhir, hingga siang hari karangan bunga terus berdatangan.

Selamat Jalan Bang Sabron. (Dibyo).

beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait