Bahkan pihak kepolisian dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP),sejauh ini belum dapat memberikan keterangan secara rinci, penyebab tewasnya pemuda tersebut.
Seperti yang diungkapkan oleh Kapolres Tana Toraja,AKBP.Arief.SIK,saat membawa putra mereka berobat di dokter Marzuki,Jalan Pahlawan,mengungkapkan,pihak kepolisian masih melakukan penyidikan lebih jauh guna memastikan penyebab tewasnya warga tersebut.
“Saat ini kita masih menunggu hasil autopsi forensik,guna mengungkap secara jelas penyebab tewasnya korban.Yang jelas kepolisian berupaya lebih cepat mengungkapkan tewasnya korban,”jelas Arief,Rabu (29/6),saat hendak pulang membawa putra mereka berobat.
Sejenak,berbincang-bincang dengan Kapolsek Rantepao,AKP.Lasarus Sau,SH,saat ikut serta mengantar Kapolres membawa putra mereka berobat,dia kembali menjelaskan,intinya pihak kepolisian berupaya secepatnya ungkap kematian pemuda itu,yang masih menjadi penyelidikan pihak kepolisian.(Gede Siwa)