Peringatan Nuzul Qur’an, Harnojoyo Ajak Warga Aplikasikan Ajaran Al Quran

  • Whatsapp

Palembang, beritaLima – Memperingati hari turunnya Al Quran atau yang disebut Nuzul Quran 1438 Hijryah, Walikota Palembang H. Harnojoyo senantiasa mengajak umat muslim di Kota Palembang hendaknya dapat mengimplementasikan ajaran yang terkandung didalamnya, disampaikannya Al-Quran adalah wahyu yang diturunkan langsung oleh Allah.SWT, dan apa yang terkandung dalam Al-Quran sudah teruji

Hal tersebut juga mendasarinya setiap kali berkunjung ke Masjid, Pemerintah Kota Palembang sekarang selalu membawa Al-Quran untuk diberikan ke setiap masjid yang dikunjungi, agar dapat dimanfaatkan

“Resep keselamatan, resep kesejahteraan hidup kita ada di Al-Quran. Termasuk mencari petunjuk hidup ada di Al-Quran. Itulah kenapa Pemkot Palembang sangat konsisten dalam mengajak apa yang diajarkan nabi besar Muhammad.SAW melalui Al-Quran,” Ujar Harnojoyo saat peringatan Nuzul Quran 1438 H (Hijriah) di Masjid Ubudiyah Sukabangun II, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Palembang, Minggu (11/6)

Ditambahkannya, Pada peringatan Nuzul Al-Quran kali ini bukan sekedar seremonial, namun ia mengajak seluruh masyarakat untuk benar benar mentauladani dan apa yang diajarkan didalam Al-Quran. Termasuk bagaimana seluruh masyarakat bisa mengaplikasikan Al-Quran dalam kehidupan sehari hari

“Jadi dalam kesempatan ini, kami mengajak masyarakat tidak hanya memperingati, tetapi bagaimana kita mengaplikasikannya,” kata Harnojoyo

Pada peringatan Nuzul Quran di Kecamatan Sukarami selain dihadiri Walikota Palembang juga dihadiri penceramah kondang dari Jakarta Koko Liem.

(Nn/ hms)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *