Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad Beri Bantuan Korban Gempa Lombok

  • Whatsapp

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad Ibu Hetty Andika Perkasa memberikan bantuan kemanusiaan berupa uang senilai Rp. 315.000.000 (Tiga Ratus Lima Belas Juta Rupiah) dan kebutuhan pokok lainnya untuk korban bencana alam gempa bumi yang terjadi di Lombok.

Pendistribusian bantuan logistik untuk korban bencana gempa Lombok ini dikirim pada hari ini Jumat (31/8/2018) menggunakan pesawat Hercules TNI AU melalui Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur dan disaksikan langsung Ketua Persit KCK PG Kostrad Ibu Hetty Andika Perkasa didampingi Wakil Ketua Persit KCK PG Kostrad Ibu Ida M.Bambang Taufik beserta Pengurus.

Menurut Ibu Hetty Andika Perkasa, bantuan kemanusiaan ini merupakan hasil sumbangan dan donasi dari seluruh anggota Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad yang akan disalurkan untuk meringankan beban para saudara sebangsa dan setanah air di daerah Lombok, Nusa Tenggara Barat.

“Kami Persit Kartika Chandra Kirana PG Kostrad turut merasakan penderitaan saudara-saudara kita semua yang terkena musibah gempa di Lombok. Mudah-mudahan bantuan ini dapat meringankan beban dan duka para korban bencana gempa Lombok, sehingga dapat pulih seperti sediakala,” ungkapnya.

beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *