Pertemuan Kades Dengan Paslon No2 Di Genteng Ternyata Diluar Rundown

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Fenomena pertemuan puluhan Kepala Desa (Kades) di Banyuwangi, dengan Calon Gubernur (Cagub) Jawa Timur, Nomor Urut 2, Syaifullah Yusuf (Gus Ipul), pada Rabu malam (30/5/2018), ternyata dilakukan diluar rundown kampanye.

Maka jangan heran acara yang digeber pada pukul 22.00 WIB dikediaman mantan Ketua Tanfidziah Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Banyuwangi, KH Masykur Ali, tersebut terjadi diluar pantauan petugas Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) selaku jajaran Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) kabupaten setempat.

“Kita juga tidak ada pemberitahuan tentang adanya pertemuan tersebut,” ucap Ketua Bawaslu Kabupaten Banyuwangi, Hasyim Wahid, Jumat (1/6/2018).

Sesuai rundown kampanye yang diserahkan oleh Tim Pemenangan, usai bertemu dengan pengurus IKSASS Banyuwangi di Pondok Pesantren Nurut Taqwa, Desa Balak, Kecamatan Songgon, pada pukul 20.00-21.30 WIB, Gus Ipul langsung istirahat di hotel.

“Begitu dipastikan Gus Ipul masuk hotel ya sudah, kita lepas tugas sementara, menunggu jadwal berikutnya,” katanya.

Khusus di Kecamatan Genteng, masih Hasyim, kampanye Gus Ipul dikemas dalam acara sahur bersama tokoh pemuda. Maka jangan heran, pada jam tatap muka Gus Ipul dengan puluhan Kades, baik petugas PPL maupun Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Genteng, sedang istirahat dirumah masing-masing.

“Mereka istirahat agar bisa maksimal dalam pengawasan saat kampanye sahur bareng, ternyata acara sahur malah gak jadi sepertinya,” jelas Hasyim.

Seperti diketahui, kabar pertemuan puluhan Kades di Banyuwangi, dengan Cagub Gus Ipul, mencuat. Bahkan berbagai bukti data, rekaman dan laporan agenda tanpa undangan resmi tersebut sampai ke tangan Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Khofifah-Emil. Serta sejumlah elemen masyarakat lainnya.

Tak pelak, Sekretaris Tim Pemenangan paslon Khofifah-Emil Banyuwangi, Andah Wibisono, Kamis kemarin (31/5/2018) langsung bergegas mengambil formulir pengaduan ke kantor Bawaslu Banyuwangi.

“Senin kita kembalikan laporan,” tegas Andah. (Bi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *