BERAU , Beritalima.com – Sebanyak lima ribu butir telur penyu hijau yang berasal dari pulau Maratua di duga akan di selundupkan keluar pulau ,berhasil di gagalkan oleh aparat Kepolsian dari Polsek Tanjung Redeb .Telur penyu yang saat itu telah berada disalah satu rumah warga Berau dijalan Andika , berkat laporan masyarakat yang merasa curiga dengan adanya kegiatan itu kemudian melaporkan hal ini kepada pihak yang berwajib . Saat diringkus oleh Satuan Reskrim Polsek Tanjung Redeb tersangka berinisial WR (56) ini tidak melakukan perlawanan , sabtu 27/8/2016 sekitar pukul 00.30 wita .Tersangka kemudian langsung digelandang ke Mapolsek Tanjung Redeb beserta barang bukti enam kardus telur penyu untuk di proses lebih lanjut .
Di konfirmasi , Kapolsek Tanjung Redeb AKP Surya Irianto mengatakan ,tersangka yang berdomisili wilaya Bekasi mengaku membawa telur penyu dari pulau Maratua dengan menumpang spedbout .
“Kemungkinan tersangka WR sudah sering kali melakukan pembelian telur penyu di sekitar kepulauan Maratua dengan harga empat ribu rupiah per bijinya ,dan dijual dengaan harga tujuh ribu hingga delapan ribu rupiah ,”Jelas Kapolsek .
Kapolsek menambahkan ,barang bukti enam kardus yang berisi telur penyu jenis hijau di perkirakan baru seminggu diambil dari sarang penyu yang bertelur.
“Jika dilihat dari kondisi telur ,kelihatannya masih baru, di perkirakan baru seminggu,” ujarnya.
Dikatakan Kapolsek ,hingga saat ini WR masih terus menjalani pemeriksaan di Mapolsek Tanjung Redeb,”tersangka akan dikenakan pasal 40 Ayat 2 UU No 5 Tahun 1999 Tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati Dan Ekosistemnya dengan acaman hukuman 5 Tahun penjara serta denda 100 Juta Rupiah,”terangnya.
Sementara satu dari Lsm Profauna Berau, Bayu Sandi mengucapkan Terima Kasih kepada aparat Kepolisian dan masyarakat yang telah membantu memutuskan mata rantai pencurian telur penyu yang saat ini marak dilakukan oleh oknum oknum yang tidak peduli tentang habitat yang di lindungi .
“Kita akan lebih memperketat pengawasannya agar hal ini tidak terulang lagi .Pencurian telur penyu jenis hijau ini .Telur telur penyu yang berhasil digagalkan , jika di kembalikan
Lagi kelaut kemungkinan besar sebagian masih bisa menetas menjadi tukik .(tim)