PIK Gelar Kegiatan MUBES Ke IV yang Dirangkaikan Dengan Hari Ulang Tahun PIK

  • Whatsapp

Makassar- Persekutuan Insan Katolik (PIK) Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Pejuang Republik Indonesia (FKM-UPRI) Gelar kegiatan Musyawarah Besar (MUBES) ke IV yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun PIK yang ke IV, yang dilaksanakan di Aula FKM UPRI. Dengan tema “berjalan dalam kekudusan demi mempererat iman katolik”. Sabtu-Minggu, 08-09 Desember 2018

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Dekan III FKM UPRI Andi Alim Bagu, SE, SKM, M. Kes; Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FKM UPRI Adi Rahman Ali, Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DEPRMA) FKM UPRI Muhammad As’ad; Turut hadir pula Stefanus Ama Doken yang merupakan dewan Pendiri organisasi PIK di FKM UPRI; dan dihadiri seluru anggota PIK FKM UPRI.

Dalam sambutannya, Tarsisius Masri Seli yang merupakan Ketua Umum PIK FKM UPRI Periode 2017-2018 mengatakan kegiatan ini berjalan sesuai yang apa yang harapkan dengan tujuan MUBES dilakukan setiap akhir masa kepengurusan untuk menjaga dan memastikan berjalannya roda organisasi.

“Mubes dilakukan untuk membahas konstitusi organisasi dan penetapan ketua umum PIK FKM UPRI Periode 2018-2019. Dengan adanya pergantian kepengurusan menjadi salah satu untuk menjaga regenerasi pada Persekutuan Insan Katolik FKM UPRI itu sendiri, sehingga melalui mubes ke IV ini diharapkan roda organisasi tetap berjalan sesuai konstitusi sebagaimana mestinya” kata Tarsisius.

Agustinus Rangga, selaku Formatur terpilih Persekutuan Insan Katolik (PIK) FKM UPRI mengucapkan Terima kasih banyak kepada senior – senior serta teman -teman yang telah memberi kepercayakan untuk melanjutkan Tongkat Estafet.

“Semoga saya tetap menjaga kepercayaan yang sudah kalian berikan kepada saya dan menjadi sebuah kehormatan untuk saya karena kepercayaan dan pilihan kalian semua bisa menjadi formatur baru di tahun 2018/2019 – (09/12/2018)” terang Agustinus.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *