Pimpinan SKPD Takut MOU Awasi Anggaran Daerah

  • Whatsapp

SANANA ,beritalima.com – Kejaksaan Negeri (Kajari) Sanana, mengadakan pertemuan dengan seluruh Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan seluruh elemen masayarakat, dalam hal ini Organisasi Ke Pemudaan (OKP). Tema yang diambil dalam pertemuan itu “Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 71. Acara tersebut berlangsung di kantor Kejari Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul).

Kapala Kejari Sanana, Banua Purba, didepan Forum Senin (15/8) , mengajak seluruh pengguna anggaran dalam hal ini Pimpinan SKPD dan seluruh Kepala Desa (Kades) untuk melakukan penandatangan MOU untuk sama-sama pengawalan keuangan daerah yang bersumber dari APBD maupun APBN, kalau memang dari SKPD mana saja maupun Kades Desa mana saja yang berani melakukan pihak kejaksaan siap dan menunggu kedatangan mereka kekantornya untuk dilakukan penandatanganan MOU tersebut, Kata Kajari Sanana, Banua Purb

“Saya tunggu Pimpinan SKPD dan Kades selaku pengguna anggaran Kalau berani mari kita buat MOU tentang kerjasama dalam mengawasi anggaran Daerah Sula. Kalau ada yang mau itu, saya tunggu kedatangan dikantor, “Jelas singkat Banua Purba Kejari Sanana.

Sementara ajakan Kejari dalam kerja sama itu tidak satupun Pimpinan SKPD yang hadir dalam pertemuan itu yang merespon yakni Kapala Inspektorat, Kamal Umasangaji, Kaban Keuangan Hardiman Teapon, Kabag Pemerintahan Hardi Teapon, Kadis PU Buhari Buamona. Dan sejumlah kades lainnya.(dino)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *