Pj Gubernur Jatim Bersama Khofifah Launching Ramadan Genzi di Masjid Al Akbar Surabaya

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com|
Launching Program Ramadan Generasi Z Islam (Genzi) di Masjid Al Akbar Surabaya dimeriahkan oleh ribuan masyarakat yang membanjiri halaman masjid, Minggu (10/3/2024).

Launching Genzi dihadiri oleh Adhy Karyono Pj Gubernur (Jawa Timur) Jatim, Khofifah Indar Parawansa, dan Gus Hafidz beserta majelis Syubbanul Muslimin Probolinggo. Acara ini dibuka dengan lantunan salawat dan lagu Yalal Waton.

Antusiasme masyarakat menyambut acara ini terlihat dari banyaknya kibaran bendera besar bergambar para tokoh ulama NU dan sejumlah tokoh lainnya di halaman Masjid Al Akbar Surabaya.

Adhy Karyono dalam sambutannya menjelaskan, program Genzi ini sangat bagus, terutama untuk generasi Z yang akan meneruskan estafet perjuangan nanti.

“Acara ini cukup bagus, karena bisa mengasah para gen Z untuk persiapan di masa yang akan datang,” ucapnya dalam sambutan Launching Genzi di Masjid Al Akbar Surabaya.

Setelah memberi sambutan, Adhy berkesempatan membuka program Genzi dengan memukul rebana bersama. Dilanjutkan dengan lantunan salawat.

Dalam kesempatan yang sama, Khofifah mengatakan bahwa bulan Ramadan adalah bulan yang suci dan penuh berkah. Oleh karena itu, harus tetap menjaga ibadah puasa di bulan Ramadan, meskipun terdapat perbedaan waktu dimulainya puasa.

“Ramadan bulan yang suci dan berkah, meski ada yang sudah tarawih malam ini itu juga bagus, yang penting tetap rukun,” katanya.

Program Ramadan Genzi adalah serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk menarik perhatian Generasi Z. Program ini diadakan kembali karena antusiasme tinggi remaja dalam program tersebut pada tahun sebelumnya.

Kegiatan Program Ramadan Genzi tahun ini meliputi lomba Pildacil, potongan rambut gratis, dan tabligh akbar yang akan diselenggarakan sepanjang bulan Ramadan.

Selain itu, Program Ramadan Genzi akan menyediakan hidangan takjil dan buka puasa gratis untuk masyarakat umum. Tak hanya itu, Genzi juga akan menyelenggarakan undian voucher untuk hadiah motor pada malam 27 Ramadan.(Yul)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait