Pjs Walikota Malang Terima Ratusan Bibit Pohon Langka dari IKAL Jatim

  • Whatsapp

MALANG, beritalima.com- Pjs Walikota Malang bersama Ikatan Keluarga Alumni Lemhanas (IKAL) Komisariat Jawa Timur menyumbangkan 300-an bibit pohon langka ke Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Penyerahan bibit pohon langka secara simbolis dilakukan di depan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Supiturang, Kota Malang.

Penyerahan diikuti dengan penanaman sejumlah bibit pohon langka di sekitar TPST. Bibit pohon langka juga bakal ditanam tersebar di beberapa tempat di Kota Malang.

Bibit pohon langka yang disumbangkan oleh pengurus IKAL Komisariat Jatim antara lain juwet, kluwek/kluwak, rukem, juga palem putri dan pohon Lo.

Pjs Wali Kota Malang Wahid Wahyudi mengapresiasi bantuan bibit langka dari IKAL Komisariat Jatim itu. “Terimakasih karena telah membantu bibit pohon langka, semoga dengan kehadirannya juga di Kota Malang makin mempererat tali silaturahmi,” ujar Wahid.

Selain itu Wahid juga menjelaskan tentang pengelolaan sampah di Kota Malang, Menurutnya, Kota Malang memproduksi sampah sekitar 600 ton per hari. Dari jumlah itu, sekitar 10 ton sampah diolah di TPST dan sisanya dibawa ke tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Supiturang.

“Jadi bantuan bibit yang ditanam di sekitar TPST ini akan makin memperhijau kawasan sekitar sini,” lanjutnya.

Ketua IKAL Komisaritas Jatim Rachmat Harsono mengatakan ada sekitar 300 pohon langka yang disumbangkan ke Pemkot Malang.

“Kami memilih pohon langka karena nilainya, dan sudah sulit ditemukan di sekitar kita. Selain itu dengan menyumbang ini kami berharap menanam kebaikan. Karena menanam 1 pohon itu sama dengan menanam 1 kebajikan,” ujar Rachmat.

Bantuan bibit itu juga sebagai respon atas perubahan iklim yang terjadi saat ini. Dengan menanam pohon, kata Rachmat, diharapkan bisa menyelamatkan bumi, negeri, dan generasi Indonesia.

“Adanya perubahan cuaca, hutan gundul, juga polusi udara membuat kami menanam pohon,” tegasnya.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *