PLK SDM 15 Surabaya, Menyenangkan dan Mencerdaskan Siswa

  • Whatsapp

PASURUAN, beritalima.com – Salah satu cara yang membuat para siswa SD Muhammadiyah 15 Surabaya tumbuh cerdas adalah adanya program Pembelajaran Luar Kelas (PLK) di sekolah ini.

Kegiatan teori dan praktik di lapangan ini kembali dilaksanakan Kamis (2/11/2017), di Instalasi Budidaya Air Tawar (IBAT) Pandaan, Pasuruan.

Sebanyak 124 siswa mengikuti kegiatan ini. Afita Nurul Aini, guru yang mendampingi para siswa di IBAT Pandaan, menjelaskan, kegiatan ini merupakan pembentukan karakter peduli lingkungan dan tanggung jawab siswa yang terintegrasi dalam pembelajaran tematik di kelas.

“Edukasi ini dikemas dalam acara PLK Sekolah Inspiratif SD Muhammadiyah 15 Surabaya, dan sudah biasa kami laksanakan selama ini,” lanjut Afita.

Dikemukakan, dalam budidaya air tawar, anak-anak diajak untuk memahami di Aula IBAT dan bisa mempraktikan budidaya ikan.

Para siswa diajak melihat proses pembenihan, perawatan dan pengolahan di tambak yang ada di sekitar IBAT. Mereka sangat senang, sehingga dengan mudah menerima ilmu.

Dikatakan, pembenihan ini berfungsi melindungi abrasi pantai dan habitat bagi hewan laut.

Afita juga menceritakan serunya anak-anak saat melihat budidaya ikan, yang tentu menjadi pengalaman menyenangkan belajar di luar kelas.

“Antusiasme anak-anak makin terlihat ketika mereka mengamati dan mendengar penjelasan tentang budidaya ikan air tawar,” ujar guru kelas 5 ini.

Ikan lele, misalnya, jangan dilihat bentuk dan warnanya, tapi harus dipahami bagaimana cara pembenihan, perawatan dan proses pengolahannya.

“Anak-anak pernah makan ikan lele? Bagaimana rasanya, enak kan?” tanya Afita, disambut serempak anak-anak, “Enaaaaakkkk…..”.

Pengolah Data IBAT Pandaan, Maya Kusririn, sangat mengapresiasi kedatangan 124 siswa SD Muhammadiyah 15 Surabaya, karena bisa ikut mengenal, menjaga, dan menjadi penerus generasi dalam bidang perikanan.

”Kegiatan SD Muhammadiyah 15 Surabaya untuk mendekatkan anak-anak pada kegiatan ini cukup positif. Mereka dapat berperan aktif menjaga lingkungan. Ini perlu diteladani oleh sekolah yang lain,” ujar Maya didampingi Meta Aditya Pratiwi, Bagian Teknis IBAT.

Selepas dari IBAT Pandaan, untuk menumbuhkan karakter tekun ibadah, rajin sholat dan tarikh Islam, rombongan siswa SDM 15 Surabaya melanjutkan kunjungan ke Masjid Muhammad Cheng Hoo Pandaan.

Menurut Silvia Puspitasari, salah seorang walimurid yang mendampingi puteranya mengikuti kegiatan ini, kesinggahan para siswa di Masjid Muhammad Cheng Hoo ini juga cukup positif.

“Tujuannya menapak tilas sejarah berdirinya masjid, disamping mengetahui program kegiatan yang dilaksanakan,” kata orangtua Zakki, siswa kelas 5 tersebut.

Ditambahkan, kunjungan ke Masjid Muhammad Cheng Hoo sesuai dengan kompetensi dasar pada muatan Al Islam tentang mendeskripsikan tarikh Islam atau sejarah Islam.

Kegiatan ini memang mendapat respon positif dari para walimurid. Karena menurut mereka, pembelajaran pada anak-anak tidak hanya cukup di dalam kelas, namun juga perlu pengenalan lapangan.

“Pengenalan lapangan atau praktik itu juga penting dan harus dilaksanakan setiap tahun. Kami walimurid akan selalu siap mendukung,” tandasnya dengan penuh semangat. (Ganefo)

Teks Foto: Para siswa SD Muhammadiyah 15 Surabaya tampak riang saat mengikuti PLK di Instalasi Budidaya Air Tawar (IBAT) Pandaan, Pasuruan, Kamis (2/11/2017).

beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *