Plt Sekda: 109  Desa di Bondowoso Sudah Gunakan Aplikasi Siskeudes

  • Whatsapp

BONDOWOSO, beritalima.com – Acara workshop hasil evaluasi implementasi sistem tata kelola keuangan Desa dengan Aplikasi Siskeudes (Sistem Keuangan Desa) yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Bondowoso melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PDM) yang dihadiri oleh seluruh Kepala Desa (Kades) Bondowoso dengan bertempat di Pendopo Bupati Senin (7/05/18).

Dalam acara tersebut Plt Sekretaris Daerah Bondowoso Karna Suswandi yang mewakili Bupati karena berhalangan hadir mengatakan bahwa tata kelola keuangan Desa saat ini harus lebih transparan dan akuntabel.

“Melalui Aplikasi Siskeudes ini diharapkan Pemerintah Desa harus lebih transparan dalam mengelola anggaran yang turun ke Desa. Baik itu anggaran yang dari pusat berupa Dana Desa(DD) ataupun yang dari APBD daerah yaitu Anggaran Dana Desa (ADD),” ungkapnya Senin (7/5/19).

Lebih lanjut Karna berharap anggaran yang turun ke Desa benar-benar dilaksanakan sesuai dengan peruntukannya yaitu untuk membangun Desa demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

“Anggaran yang digunakan harus memiliki dampak langsung terhadap masyarakat, mengurangi angka pengangguran, mengurangi angka kemiskinan. Berdasarkan undang-undang Desa no 6 tahun 2014 Desa sudah memiliki kewenangan penuh dalam mengelola anggaran,” tuturnya.

Lanjut Karna dengan Aplikasi Siskeudes ini yang sudah dilakukan oleh 109 Desa yang ada di Bondowoso, diharapkan Desa bisa dengan mudah dalam hal pelaporan dan akuntabilitas semakin meningkat. (*/Rois)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *