Plt Wali Kota: Perubahan Membutuhkan Komitmen Bersama

  • Whatsapp

BANDA ACEH,Beritaliam – Pemerintah Kota Banda Aceh telah melakukan penataan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan telah pula melantik serta mengukuhkan kembali para pejabat struktural. Senin (9/1/2017) pagi, Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Banda Aceh mengikuti apel gabungan pertama 2017 dengan susunan dan struktur yang baru.

“Selamat bertugas dan semoga dengan suasana yang baru ini kita semua dapat bekerja dengan lebih maksimal, Meskipun terjadi efisiensi sebesar 4 persen di dalam OPD, namun organisasi kita mengalami penambahan SKPK dari awalnya hanya berjumlah 39 menjadi 45 SKPK yang ada.

Perubahan tersebut, katanya, membutuhkan dukungan dan komitmen bersama untuk membenahi internal organisasi masing-masing. “Mustahil kita bisa berkontribusi dengan optimal dan membangun kualitas pelayanan yang baik jika kita tidak benar-benar memahami peran dan fungsi serta target dari organisasi kita.

Pada kesempatan itu, ia juga menginstruksikan kepada setiap SKPK agar kembali melaksanakan apel pagi setiap hari mulai Senin hingga Kamis. “Hal ini kami putuskan setelah adanya evaluasi terhadap kedisiplinan kehadiran aparatur. Apel pagi terbukti memberikan dampak yang positif terhadap tingkat kehadiran pegawai tepat waktu.

Kemudian, kepada keuchik dan aparatur Gampong lainnya, ia meminta agar dapat segera mengevaluasi kondisi gampong dengan berbagai isu serta target pembangunannya.“Gampong harus memiliki konsep pembangunan yang jelas dan sejalan dengan visi pembangunan Kota Banda Aceh secara umum.

“Segera ajak masyarakat dan aparatur gampong untuk berembuk dan mengusulkan perencanaan pembangunan gampongnya pada Musrenbang yang diagendakan berlangsung dalam waktu dekat ini.

Ia mengingatkan pula agar keuchik agar jangan mereka-reka dan menciptakan program tanpa pertimbangan yang matang akan kebutuhan gampong. “Jaring seluruh pendapat dari setiap dusun, lorong, maupun kelompok masyarakat yang ada di masing-masing gampong yang saudara pimpin.

Terkait dengan kondisi cuaca dan iklim di Banda Aceh akhir-akhir ini, Plt Wali Kota mengingatkan semua pihak untuk terus waspada. “Jaga agar lingkungan tetap bersih. Jangan ada saluran yang tersumbat sampah sehingga menggangu kelancaran aliran air yang pada akhirnya dapat menyebabkan banjir di kota banda Aceh.

“Dia juga mengingatkan Kades di Kota Banda Aceh,untuk mengingatkan warganya di musim hujan seperti sekarang. Dengan kewaspadaan, Insya Allah kita semua akan dapat menjaga kualitas hidup seluruh anggota keluarga kita agar terhindar dari berbagai bentuk bencana seperti banjir, maupun penyakit.

Sementara kepada SKPK terkait, ia menginstruksikan untuk terus memantau perubahan cuaca dan iklim serta berkoordinasi secara intensif dengan pihak kecamatan maupun gampong. “Dengan demikian, harapan kita semua, keamanan dan kenyamanan lingkungan pada musim hujan ini dapat kita jaga dengan baik,” ujarnya.”(Aa79)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *