KOTAMOBAGU, beritalima.com — Kepolisian Resor (Polres) Bolaang Mongondow, dalam waktu dekat, akan segera launching Tim Anti Money Politik, di Kota Kotamobagu, dalam rangka menciptakan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kotamobaagu periode 2018-2023 yang bersih dari politik uang.
Kepada wartawan beritalima.com selasa (27/02/18) siang, Kapolres Bolaang Mongondow, AKBP Gani Fernando Siahaan SIK MH, mengatakan launchin Tim Anti Money Politik, bertujuan untuk menangkap pelaku politik uang, atau pun oknum pelaku yang ingin nengintervensi mau pun mengintimidasi.
“Biar Pilkada bisa berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku,” kata Kapolres Bolaang Mongondow, AKBP Gani F Siahaan SIK MH.
Lebih lanjut lagi dikatakan Kapolres Bolmong, dirinya akan menindak tegas juga kepada mereka para oknum yang melakukan pelanggaran, berupa politik uang, isu sara, informasi HOAX.
“Biar masyarakat bisa tenang, dan bebas untuk memilih siapa calon walikota dan wakil walikota yang diinginkan,” terang Kapolres Bolaang Mongondow AKBP Gani F Siahaan SIK MH.
Perlu diketahui pembentukan Tim Money Politik Polres Bolmong, itu akan lebih dulu dibentuk Tim sebanyak satu Peleton, sebanyak 30 Personil, yang akan di lanching pada Kamis (01/03/18) dihalaman Mapolres Bolmong, Jalan Paloko-Kinalang, Kotamobagu.
(Zul)