LABUHANBATU, beritalima.com – Kapolres Labuhanbatu AKBP Frido Situmorang, SIK. SH atas perintah Kapolda Sumut Brigjen Pol. Drs. Agus Andrianto, SH, menjalankan program Kapoldasu dalam hal Jumat dan Minggu berkah, hari ini Jum’at tanggal 28 Desember 2018 sekitar pukul 12.00 WIB, jajaran Polres Labuhanbatu bersama masyarakat Rantauprapat melaksanakan jumat berkah di Mesjid AL Huda Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (28/12/2018).
Usai sholat jumat berjemaah, Kapolres Frido dalam sambutannya yang diwakili Kabag REN KOMPOL Lamin, S.Pd mengatakan kepada jemaah mesjid AL Huda “saya mengucapkan terimakasih menerima kehadiran kami di mesjid ini, saya menyampaikan pesan Bapak Kapolres Labuhanbatu AKBP, Frido Situmorang, SIK.SH mengajak agar khotib jumat dapat menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para jemaah, tugas ulama sama dengan tugas polisi , kita sama-sama mengajak masyarakat untuk berbuat kebaikan”. Mari sama kita ciptakan kesejukan kepada masyarakat.
Kami datang ke Mesjid AL Huda Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara ini selain untuk beribadah juga memberikan informasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Labuhanbatu,kepada jemaah kami sampaikan masalah narkoba dilabuhanbatu sangat banyak dari jumlah kasus, jumlah pelaku, hingga jumlah barang bukti setiap tahunnya meningkat di wilayah hukum Polres Labuhanbatu.
Kompol lamin menambahkan untuk mengungkap narkoba, itu harus dilakukan pembuktian bahwa barang (Narkoba) tersebut harus ada padanya, perlu kami sampaikan bahwa barang bukti Narkoba jenis Sabu-sabun pada Tahun 2017 sebanyak 2.5 kg, dan ini terus mengalami peningkatan, dari catatan kepolisian pada Tahun 2018 mengalami peningkatan dengan jumalah barang bukti sebanyak 16 kg, terkait pengungkapan terhadap kasus narkoba merupakan peran kita semua, masyarakat dapat memberikan informasi kepada kepolisian untuk dilakukan penindakan,
“Kepada masyarakat mari sama kita jaga keluarga kita dari bahaya narkoba, bila ada keluarga kita yang sudah terkena narkoba segera laporkan agar bisa kita rehab, jangan sudah ditangkap baru dilapor, pencegahan dimulai dari diri sendiri, keluarga dan lingkungan kita, hari ini kita sudah masuk kampanye Pilpres dan Pileg kepada masyarakat saya himbau agar bijak mengguna sosial media (SOSMED), kepada masyarakat jangan menyebarkan berita hoack, kita boleh beda pilihan, beda pandangan, akan tetapi persaudaraaan dan persatuan tetap harus kita jaga .
Ketua BKM mesjid AL Huda dalam sambutannya mengatakan selamat datang Bapak-bapak dari Polres labuhanbatu di Mesjid AL Huda Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara ini dengan senang hati kami menerimanya, mohon maaf apabila ada kekurangan atas sambutan kami, mudah-mudahan pertemuan kita hari ini mendapat berkah untuk kita semua.
Diakhir acara jumat berkah yang dilaksanakan di di Mesjid AL Huda Kelurahan Sirandorung Kecamatan Rantau Utara Kabag REN KOMPOL Lamin, S.Pd menyampaikan titipan Kapolres Labuhanbatu AKBP. Frido Situmorang,SIK.SH memberikan taliasih kepada BKM Mesjid AL Huda dilanjutkan dengan photo bersama pengurus BKM dan jajaran Polres Labuhanbatu. (Oelies)