PAMEKASAN, Beritalima.com| Polres Pamekasan melaksanakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad saw Tahun 1442 H/2021 M, bertemakan ‘ Dengan Hikmah Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW Kita Tingkatkan Disiplin Beribadah dan Bekerja Guna Mewujudkan Polri Yang Presisi ‘.
Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad Saw di gelar di Masjid Baitul Amin Mapolres Pamekasan, Jum’at (12/3/2021), hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, Wakapolres Pamekasan Kompol Moh Asrori Khadafi, pejabat utama Polres Pamekasan, Kapolsek Jajaran serta perwakilan anggota Polres dan Polsek Jajaran Polres Pamekasan.
Adapun susunan acara yaitu pembacaan ayat suci al Qu’an oleh ust Izal Ummami, dilanjutkan sambutan Kapolres Pamekasan, kemudian pembacaan sholawat Nabi bersama-sama dan ceramah agama oleh KH. Ahmad Satibi Sayuti, Pengasuh Ponpes Al Abror Blumbungan Kab. Pamekasan dan ditutup dengan do’a.
Kapolres Pamekasan AKBP Apip Ginanjar, melalui Kasubbaghumas Polres Pamekasan AKP Nining Dyah, mengatakan, peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum yang sangat baik bagi umat Islam sekaligus bertujuan untuk menambah keimanan dan ketaqwaan bagi seluruh anggota Polres Pamekasan kepada Allah SWT.
“Peringatan Isra Mi’raj ini, mari kita aplikasikan hikmah dari Isra Mi’raj dengan niat ibadah kepada Allah SWT dan mengambil hikmah dari peringatan Isra Mi’raj dalam memberikan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat,” ucap.Jumat(12/03/2021).
Mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19, maka kegiatan peringatan Isra Mi’raj dilakukan dengan pengawasan dan penerapan protokol kesehatan. Semua anggota wajib mengenakan masker dan jaga jarak aman.