Polsek Mande Kawal Bingkisan Jabar Sehat Lahir Batin

  • Whatsapp

CIANJUR, beritalima.com | Kapolsek Mande, AKP Faisal SH, MH memimpin pengamanan pembagian Sembako bantuan Gubernur, Jabar Sehat Lahir Batin.

Setiap Keluarga Rumah Tangga Sasaran (KRTS) menerima bantuan berupa beras 10 kg, makanan kaleng 4 buah, gula 1 kg, minyak 2 liter, terigu 1 kg, vitamin c 1 paket, mie instant 16 bungkus, telur 20 butir, dan uang Rp. 150 ribu. Keterlibatan Ojeg Online (Ojol) dalam penyerahan sembako sangat membantu, Kamis (30/4/2020). Pengawalan dimulai dari Kantor Pos Warung Danas menuju lokasi, Desa Sukamanah.

Seperti ditegaskan Kapolres Cianjur, AKBP Juang Andi Priyanto, SIK, SH, MHum, beberapa waktu lalu, pengawalan pendistribusian yang dilakukan anggotanya itu untuk mencegah hal-hal tidak diharapkan seperti penyelewengan dan gangguan Kamtibmas.

Proses penyaluran disertai pelaporan yang ketat di mana setiap kurir, Ojol maupun Petugas Kantor Pos harus menyerahkan langsung kepada penerima.

Satu persatu bingkisan bertuliskan “Wabah COVID – 19 ini akan cepat berakhir jika kita disiplin dan taat aturan pemerintah” itu sampai ketujuan disambut suka cita para penerima. (Pathuroni Alprian)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait