Polwan di Pamekasan Serentak Donor Darah

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com| Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Polisi Wanita (Polwan) ke 75, Polwan Polres Pamekasan menggandeng Unit Tranfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Pamekasan, menggelar kegiatan bakti kesehatan berupa kegiatan donor darah bertempat di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Rabu (9/8/2023).

Dalam kegiatan tersebut puluhan anggota Polres Pamekasan baik Polwan maupun Polki serta pengurus Bhayangkari Cab. Polres Pamekasan ikut serta mendonorkan darahnya. Selain itu, beberapa PJU Polres Pamekasan juga turut serta mendonorkan darahnya.

“ Donor darah ini sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat dalam rangka menyambut HUT Polwan ke-75 yang jatuh pada tanggal 1 September 2023,”ucap Pakor Polwan Polres Pamekasan Kompol Hj. Siti Maryatun.

Melalui Bhakti Kesehatan donor darah ini, pihaknya berharap bisa memupuk rasa sosial terhadap sesama, dan darah yang sudah didonorkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Selain itu, giat tersebut juga digelar sebagai upaya untuk membantu kebutuhan stok darah di UTD PMI Pamekasan. “Selain bhakti sosial, giat ini juga sebagai langkah konkrit untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah di Pamekasan,” ungkapnya.

“Tidak hanya itu, donor darah ini seperti saat ini memang rutin dilakukan Polri, khususnya di internal Polres Pamekasan. Apalagi giat ini juga sangat bermanfaat, tidak hanya bagi para pendonor, tetapi juga kepada masyarakat secara umum,” jelasnya.

“Kami selalu komitmen untuk memberikan pelayanan dan pengabdian terbaik kepada masyarakat,” kata Pakor Polwan.

Ditempat terpisah Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana melalui Kasihumas Polres Pamekasan Iptu Sri Sugiarto menyampaikan, “Kegiatan ini adalah kegiatan sosial yang merupakan rangkaian kegiatan menyambut hari jadi Polwan ke 75 tahun 2023.

Kegiatan ini mengusung tema Polri Presisi Untuk Negeri, Polwan Siap Mendukung Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju, diharapkan nantinya dapat berguna bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Kegiatan sosial seperti ini tentunya tidak berhenti pada peringatan momen ulang tahun saja, melainkan akan terus dilakukan dalam berbagai aksi sosial lainnya bagi sesama warga yang membutuhkan. Kita berharap, kegiatan ini bisa memberikan motivasi kepada masyarakat agar bisa menyumbangkan darah bagi orang lain yang membutuhkan,” tutupnya.(A)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait