Surabaya, Usaha kecil menengah (UKM) yang menyajikan minuman cepat saji Thai tea dan kopi pom pom telah membuka cabangnya di transmart mall BG junction Surabaya.
Setelah membuka gerainya di Transmart Dukuh Kupang Surabaya pom pom terus berupaya untuk membuka cabangnya disetiap Transmart yang di Surabaya dan sekitarnya.
Kepala cabang Surabaya Charissa Kirana Eka Putri mengatakan bahwa ini pom pom akan terus membuka cabang disetiap Transmart yang ada di Surabaya, selain itu kerjasama dengan transmart di seluruh Jawa Timur.
“kedepannya Pom pom akan kita frenchisekan (waralaba) setelah ini, disamping dalam bentuk both pom pom sudah mempunyai cafe n restoran yakni cafe “ngeteh” yang sudah buka di depan kampus Bina Nusantara (Binus) Jakarta barat, kita juga rencana akan membuka di Sidoarjo dan malang,” ujar Icha nama panggilan Carissa menyatakan ke awak media di Surabaya Jumat (13/09/2024).
“Semoga dengan kehadiran pom pom di wilayah Surabaya, masyarakat Surabaya mempunyai pilihan untuk mencoba aneka minuman Thai tea produk lokal yang semua bahannya terbuat dari herbal ini, dengan harga yang sangat terjangkau untuk masyarakat luas terutama untuk pelajar dan anak anak milineal, “tandas Icha.
“Setelah ini kita akan rencana buka di transmart di cabang lain diluar Surabaya, ada varian baru dalam menu pom pom kali ini yakni red Velvet, yang mempunyai rasa unik yang sebelumnya belum pernah ada,” kata Icha
Semoga pom pom terus dapat berkembang, dan bisa ditrima oleh masyarakat Surabaya dan sekitarnya, sebagai minuman alternatif yang lebih sehat dan cocok untuk iklim Surabaya yang panas ini,” pungkasnya