Pacitan, Pada program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) oleh Kodim 0801/Pacitan selain melakukan rabat jalan, pembangunan talud maupun RTLH juga memberikan fasilitas keamanan berupa pos kampling untuk warga Desa Kemuning, Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan. Pada pelaksanaanya pembangunan pos kamling sudah selesai dengan hasil 100 %. Hal itu disampaikan Komandan SSK Lettu Pas Sugiono, S. Sos. Minggu (16/10/16).
Pos Kampling Buatan Satgas TMMD Kodim Pacitan Selesai
Pada kesempatan itu, Danramil 0801/04 Tegalombo Kapten Inf Sunarji mengatakan dengan telah selesainya pembangunan pos kampling tersebut, diharapkan warga masyarakat desa Kemuning bisa merawatnya agar usia pakei pos kampling bisa bertahan lama dan masyarakat juga bisa meningkatkan skala keamanannya.
Setidaknya dengan pembuatan pos kampling ini bisa bermanfaat bagi warga untuk menjaga wilayah desanya. kata Danramil.
Menurutnya, dengan adanya pos kampling ini bisa meminimalkan tindak kejahatan yang ada.
Sementara itu, Kades Kemuning Kusnan saat dilokasi menjelaskan pembangunan Pos Kamling yang baru dan saat ini sudah selesai mencapai 100 % semoga bisa bermanfaat bagi warga desa kemuning.
Diharapkan warga bisa mengaktifkan kembali keamanan lingungan Desa Kemuning, dengan adanya pos kamling ini, kedekatan antar masyarakat dapat terjaga, sebab tiap malam akan bertemu untuk menjaga keamanan kampungnya.
Bahkan, kata Kusnan warga menyambut baik adanya pembangunan pos kampling di desanya. Warga ikut serta bahu membahu bekerja sama dengan TNI untuk melakukan pembangunan, seperti rabat jalan, rumah tidak layak huni, pembangunan jembatan plat beton, gapura dan talud serta renovasi mushola. (Pen).