Prajurit Kodim Ternate Bebas Narkoba

  • Whatsapp

Ternate (12/12), Badan Narkotika Nasional Provinsi Maluku Utara bekerjasama dengan Kodim 1501/Ternate menggelar kegiatan dalam rangka  Pemberantasan Penggunaan Dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang dilaksanakan di Makodim 1501/Ternate Jl. Pahlawan Revolusi No. 1 Kel. Muhajirin Kec. Ternate Tengah.

Kegiatan diawali dengan pemeriksaan urine secara mendadak kepada seluruh personel Kodim dengan diawasi Provost satuan, satu persatu dimulai dari Pimpinan, Danramil, Perwira Staf hingga anggota secara bergantian diperiksa hasil urinenya, berdasarkan pemeriksaan alat pendeteksi kandungan Narkoba didapat hasil tidak satupun personel yang terindikasi menyalahgunakan barang haram tersebut, kemudian dilanjutkan sosialisasi yang dibawakan oleh Kabid Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP Malut Drs. Hairudin Umaternate, M.Si serta diikuti oleh Kasdim 1501/Ternate Mayor Inf Anton Santoni beserta para Danramil, Pasi dan Babinsa. Dalam penyuluhan tersebut Kabid menyampaikan Narkoba dan dampaknya serta peran penting TNI dalam Upaya P4GN, perlu adanya pengawasan intensif terhadap penggunaan obat dalam keseharian (apabila sedang sakit) harus sesuai dengan petunjuk dokter, karena ada beberapa obat yang mengandung Narkoba dalam katagori kecil.  Perlu juga adanya pengawasan secara intensif terhadap pemasok Miras dari Halteng, Halbar menuju beberapa Kelurahan di Kota Ternate. Saat ini bukan hanya obat seperti Narkoba, Ganja, Putau saja yang sangat berbahaya dan mengancam kelangsungan hidup tetapi bahan seperti Lem Aibon juga sangat berbahaya dikalangan Pemuda, untuk itu kami sangat mengharapkan kerja sama dengan aparatur terkait guna mencegah terjadinya penyalahgunaan obat terlarang tersebut dan apabila ada Prajurit yang dengan sengaja maupun tidak sengaja menggunakan bahan tersebut sebaiknya jujur saja agar segera mendapat penanganan maupun upaya lain sehingga terhindar dari ketergantungan.

Sementara itu dalam keterangannya Dandim 1501/Ternate Letkol Inf Abd. Razak Rangkuti menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari pengamanan tubuh dari satuan serta menghindari adanya penyalahgunaan Narkoba oleh Prajurit maupun ASN jajaran Kodim 1501/Ternate sehingga kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan serta untuk pemeriksaan urine tersebut dilakukan secara mendadak tanpa ada pemberitahuan sebelumnya. (Penrem 152)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *