Prof. MAHFUD.MD Diusung Daerah Jadi Ketum Parsindo

  • Whatsapp

JAKARTA, beritaLima – Partai PARSINDO (Partai Swara Rakyat Indonesia) yang telah mengantongi izin Menkumham untuk ikut Pemilu 2019 melakukan konsolidasi dengan menjaring Ketua Umum baru.

Sejumlah nama diusulkan daerah antara lain, Mahfud MD, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko, Marzuki Ali, Hayono Isman, Isran Noor, Hatta Radjasa, Jenderal TNI (Purn) Djoko Santoto dan Mbak Tutut (Putri mantan Presiden HM. Soeharto)

“Partai Parsindo memang terus melakukan konsolidasi setelah mengantongi izin Menkumham untuk mencari figur-figur baru dalam kepengurusan termasuk Ketua Umum. Parsindo butuh darah segar agar dapat berbuat untuk Indonesia yang Lebih baik,” tutur Sekjen Parsindo, Ahmad Hadariy kepada media di Jakarta.

Menurutnya Partai Parsindo telah hadir di 34 Propinsi dan 370 Kabupaten Kota. Partai besutan HM. Jusuf Rizal, Presiden dan sekaligus pendiri LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) tersebut merupakan partai Kerakyatan, Nasionalis & Religius. Parsindo juga mengusung Tommy Soeharto (Putra Mantan Presiden HM. Soeharto) untuk Capres RI tahun 2019-2024.

Selama satu tahun mulai dari pembentukan dari Ormas hingga menjadi Partai Politik, HM. Jusuf Rizal bersama Tim telah bahu membahu secara swadaya dan mandiri membesarkan Partai Parsindo. “Kami telah membangun pondasi dan saatnya mencari figur-figur baru untuk lebih membesarkan Partai,” tegas pria berdarah Madura itu

Dikatakan selain Mahfud MD, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko, Marzuki Ali, Hayono Isman, Isran Noor, Hatta Radjasa, Jenderal TNI (Purn) Djoko Santoto dan Mbak Tutut (Putri mantan Presiden HM. Soeharto) masih banyak yang dicalonkan dari daerah. Tentu akan dibahas dalam Tim Penjaringan. Parsindo memang membutuhkan banyak kader yang berjiwa nasionalis dan kekaryaan.

Saat ini Partai Parsindo konsentrasi untuk persiapan verifikasi faktual KPU diberbagai daerah. “Jika proses penjaringan berjalan, Ketua Umum Parsindo saat ini, HM.Jusuf Rizal akan fokus di Bapilu dan pembukaan jaringan sayap Partai,” tambah Hadari yang juga Sekjen LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat).

(Red)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *