LANGSA-ACEH, Beritalima.com| PT Aica Mugi Indonesia telah memenuhi tuntutan warga Gampong Alue Dua Bakaran Bate dengan menyerah bantuan resam Gampong senilai Rp25.000.000,-
Bantuan resam Gampong Alue Dua Bakaran Bate diserahkan langsung oleh Manager PT Aica Mugi Indonesia dan diterima langsung oleh Geuchik serta disaksikan oleh perangkat Gampong serta tokoh masyarakat di kantor Geuchik setempat, Kamis (04/06).
Geuchik Gampong Alue Dua Bakaran Bate Andi Syahputra, disela penyerahan bantuan resam Gampong mengatakan, semua ini tidak terlepas dari musyawarah yang dilakukan di tingkat Gampong dan tingkat kecamatan yang dihadiri oleh muspika Kecamatan Langsa Baro.
Kemudian, sebelumnya pihak perusahaan Aica Mugi menyerahkan bantuan paket sembako sebanyak 55 paket sembako untuk warga.
Dijelaskannya, bantuan sembako 55 paket ini berupa beras 15kg, telor satu papan, gula 2kg dan minyak 2kg yang dibagikan pada bulan Ramadhan yang lalu.
“Walaupun ada permasalahan keluarga, namun Geuchik lebih mengutamakan kepentingan warga Gampong Alue Dua Bakaran Bate diatas kepentingan pribadinya”, ujarnya.
Menurutnya, memang tidak mudah menjadi pemimpin, banyak hambatan serta tantangan dan cibiran. Namun untuk kepentingan warga Gampong Bakaran Bate geuchik terus bekerja ikhlas dengan mengkesampingkan kepentingan pribadi.
“Tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan, walaupun masalah keluarga ini hanya bumbu kehidupan dalam membina mahligai rumah tangga menuju syurganya Allah SWT”, imbuhnya.
Dikatakannya, semua ini pelajaran dalam kehidupan dunia untuk menuju kehidupan di akhirat kelak nantinya.
“Semoga apa yang di perjuangkan secara bersama dapat kiranya dirasakan manfaatnya untuk masyarakat Gampong Alur Dua Bakaran Bate demi kemaslahatan bersama”, demikian Geuchik Bakaran Bate Andi Syahputra. (Dhani Atjeh).