BONDOWOSO, BeritaLima.com – Kelompok pengajian Baiturrahmah memberikan bantuan kepada anak Yatim piatu di Desa Bataan dan santunan kepada 62 anak yatim piatu dan 50 fakir miskin.
Kegiatan ini dihadiri kodim 0822,Raider 514,PC Ansor, MWCNU, kapolsek koramil kepala desa angota pengajiaan serta masyarakat sekitar, 8/10/2017.
Kodim 0822 Tarmuji S.Ag mengatakan Kegiatan pemberian santuana dan sholawatan seperti ini kegiatan yang mulia dan menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya.
“Semakin bayak majlis-majlis seperti ini maka bondowoso ini penuh rahmad dari ALLAH SWT, itu janji Allah SWT,” terangnya.
Kodim berharap yang udah tergabung dalam majlis seperti ini jagan sampai tidak hadir apa bila kita tidak berhalangan semoga semakin hari semakin bayak jamaahnya sehingga kita bisa memperkuat uhuah islamiah.
Sementara itu Ketua majlis Ust. Matyono Menyampaikan Kegiatan tersebut rutin dilakukan setiap tahun 10 Muharrom
“Kegiatan pengajian ini setiap minggu yang isinya adalah tawasulan, yasin, tahlil, sholawat nabi dan yang terakhir memasukan seikhlasnya infak dari angota baitur rahmah yang dikumpulkan dalam 1 tahun dalam rangka melaksanakan kegiatan seperti ini,” imbuhnya. (*/Fur/Rs)