Rakorda JPKP Jatim, Diperlukan Komitmen Tinggi Menjadi Anggota

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Ada dua (2) inti yang dibahas oleh Jaringan Pendamping Kinerja Pemerintah (JPKP) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Timur bersama seluruh pengurus dewan Pimpinan Daerah (DPD) se-Jatim dalam Rapat Koordinasi Daerah ( Rakorda) yang digelar di tempat wisata Umbul Aga Puncak (UAP) yang berada di Desa Sumbergondo Kecamatan Glenmore Kabupaten Banyuwangi kali ini.

“Yang kami bahas dalam acara kali ini adalah konsolidasi dan penetapan pelaksana dan tempat deklarasi yang akan digelar di Kabupaten Sampang, Pulau Madura, serta penyerahan SK dari DPW Jatim kepada seluruh DPD Jatim” ungkap Bambang Kisworo, selaku ketua DPW JPKP Jawa Timur.

Pada pembahasan konsolidasi, lanjutnya, ditekankan pada penguatan struktur organisasi.

“diperlukan komitmen tinggi untuk menjadi kader JPKP, sebab membutuhkan energi yang luar biasa besar untuk melaksanakan fungsi pendampingan terhadap program-program pemerintah yang diaplikasikan terhadap masyarakat. oleh sebab itu, mari kita semua dengan niat baik dan sungguh-sungguh dalam berorganisasi, semua itu bertujuan agar Bangsa Indonesia dapat menjadi Negara Maju, Sejahtera, dan Berkeadilan,” tutur Bambang.

Selain itu, Bambang juga menambahkan bila dalam perhubungan antara pihak, JPKP berposisi sebagai penengah/pensinergi antara Pemerintah dengan masyarakat, sehingga diantara keduanya tidak terjadi tumpang tindih dan menjaga agar terjalin harmonisasi antara Pemerintah dengan masyarakat.

Perlu diketahui, JPKP adalah perkumpulan relawan yang terstruktural dan terlegalitas dalam keterpanggilannya untuk mengabdikan diri kepada masyarakat, bangsa, negara dalam setiap kegiatannya.

JPKP berfungsi untuk membantu mengawal, mendampingi, mengawasi, berkontribusi, dan bermitra dengan pemerintah selaku pemegang kebijakan negara agar setiap jengkal program/kebijakan pemerintah mampu efektif dan tepat sasaran. (Bi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *