Rampungkan Studi S3, Sekretaris DPRD Jatim: Saya Ingin Menginspirasi Generasi Muda

  • Whatsapp
Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur, Andik Fadjar Tjahjono yang berhasil menyelesaikan studi S3 di UNAIR.

SURABAYA, Beritalima.com |
Sekretaris DPRD Provinsi Jawa Timur, Andik Fadjar Tjahjono atau yang akrab disapa Andik secara resmi telah diwisuda pada Sabtu (26/06/21) setelah berhasil menyelesaikan studi S3 Program Studi Ilmu Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) di Universitas Airlangga (UNAIR).

Andik mengungkapkan bahwa dia merasa lega karena perjuangannya dalam menempuh pendidikan telah usai. Meskipun dirasa sulit dalam membagi waktu antara kuliah dengan kesibukan pekerjaan, namun Andik dapat memanfaatkan waktu tersebut untuk merampungkan disertasinya.

“Membagi waktu antara kuliah dan pekerjaan memang tidak mudah, namun yang paling penting harus semangat. Tidak boleh malas dalam mengerjakan disertasi, karena jika malas maka waktu akan terbuang sia-sia,” ucapnya pada Senin (28/06/21).

Dalam menulis disertasinya, Andik memilih untuk membahas terkait teori modal sosial. Andik menjelaskan bahwa dia meneliti tentang relasi sektor usaha dimana dalam hal ini adalah koperasi dengan pemerintah. Hasil penelitian menunjukkan jika koperasi memiliki modal sosial yang cukup, dan dapat memanfaatkannya dengan baik, maka dapat tercipta hubungan yang setara dengan pemerintah.

“Hubungan yang setara dengan pemerintah ini berarti koperasi tidak terlalu bergantung pada pemerintah, melainkan koperasi dapat membantu pemerintah dalam penyusunan dan pelaksanaan kebijakan,” tuturnya.

Menurut Andik, dengan mempelajari ilmu politik selama studi S3 membuat dia semakin memahami terkait hal-hal yang terjadi di pemerintahan. Melalui perjalanan studi S3 tersebut Andik ingin menginspirasi alumni lain maupun generasi muda terutama untuk anak-anaknya agar tetap memiliki semangat dalam melanjutkan pendidikan.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga saya, yang telah memberikan dukungan dan juga mau berkorban demi saya. Waktu-waktu yang seharusnya dapat dihabiskan bersama keluarga, justru saya gunakan untuk mengerjakan disertasi,” terangnya.

Kembali berfokus pada pekerjaan adalah kesibukan Andik setelah menyelesaikan studi S3. Sesekali dia juga menyibukkan diri dengan bermain tenis.

Andik menuturkan, bermain tenis menjadi salah satu hobi yang dapat membuat pikirannya menjadi lebih fresh.

“Ke depan, saya berharap dapat menyelesaikan tugas saya sebagai orang tua, dan juga dapat menyelesaikan tugas saya sebagai seorang pegawai negeri sipil (PNS),” tutup alumnus yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Alumni FISIP UNAIR periode 2017-2021 tersebut. (Yul)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait