Timika, beritalima.com. KPU Provinsi Papua Tengah Bersama Delapan Kabupaten Gelar Rapat Evaluasi Pembentukan Badan Adhoc Pemilihan 2024 dan Persiapan Penerimaan ASN Tahun 2024, Jumat (12/07) di salah satu Hotel di Timika.
Ketua KPU Papua Tengah Jennifer Darling Tabuni mengatakan, Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi tahapan Pembentukan Adhoc di masing-masing kabupaten.
“Kegiatan hari ini sebagai evaluasi rekrutmen penyelenggara tingkat bawah atau Adhoc, terutama untuk sekretariat yang di PPD maupun PPS, sebab di daerah terpencil masih banyak yang masih belum tercover, dengan adanya kegiatan ini kami akan mendiskusikan agar semua hambatan dapat diselesaikan segera,” jelasnya.
Menyikapi persoalan tersebut, pihaknya menyelenggarakan kegiatan ini agar nantinya akan disosialisasikan kepada PPD dan PPS di setiap Kabupaten.
Selain itu, kegiatan ini untuk memberikan arahan serta penguatan kepada teman-teman sekretariat Kabupaten/kota agar dapat memberikan pembekalan kepada tenaga pendukung yang berada di lingkungan KPU Kabupaten/Kota.
“Jadi kegiatan ini diadakan SDM biar feeling kami dapat antara komisioner dengan sekretariat, ” ungkapnya.
Jennifer menambahkan, bahwa untuk mencegah berbagai konflik dan mengurangi resiko pada pilkada dan pilgub yang akan datang maka perlu koordinasi yang berkelanjutan pada setiap tingkatan mengingat PPD dan PPS merupakan perpanjangan tangan dari KPU itu sendiri sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.
Selaku Ketua, Ia berharap agar seluruh kabupaten kota selalu menjaga koordinasi dan komunikasi baik demi kelancaran pelaksanaan Pilkada dan Pilgub hingga selesai.
(Timika/lasatya).