LUMAJANG,beritaluma.com- Bupati bersama Wabup mengikuti Rapat Paripurna Istimewa DPRD dengan agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI pada Ulang Tahun ke- 73 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2018 melalui siaran langsung di media televisi, Kamis (16/08/2018) siang.
Rapat Paripurna istimewa dibuka dan dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kab. Lumajang, H. Agus Wicaksono, S. Sos. Rapat tersebut dibuka pukul 10.55 WIB dan berakhir pukul 11. 05 WIB.
Sidang tahunan bersama DPR RI dan DPD RI, digelar di Ruang Nusantara Gedung MPR, DPR dan DPD RI. Sidang bersama ini dibuka oleh ketua DPR RI Bambang Soesatyo. Pidato kenegaraan ini merupakan satu dari sedikit konvensi ketatanegaraan yang tersisa pasca amandemen UUD 1945.
H.Agus Wicaksono,S.Sos menjelaskan, bahwa agenda Rapat Paripurna Istimewa untuk mendengarkan Pidato Kenegaraan sangat penting, terkait penyampaian APBN 2019 maupun rencana dan arah kebijakan pembangunan ke depan.
Dalam pidatonya, Presiden Jokowi menyampaikan apresiasi kepada Timnas Indonesia yang baru baru ini berhasil menyabet juara pertama dalam ajang sepak bola ASEAN Football Federation (AFF) U-16. Presiden Jokowi juga memberikan apresiasi kepada semua putra putri indonesia yang telah berhasil mengharumkan nama bangsa di kancah dunia. “Prestasi yang diraih anak-anak bangsa tersebut harus didukung oleh ekosistem yang kondusif sehingga bisa lebih berkontribusi untuk Indonesia maju”, ungkap Jokowi.
Di bidang penegakan hukum, Presiden mengatakan, bahwa pemerintah akan terus melakukan upaya untuk membebaskan Indonesia dari jeratan korupsi. Hal itu, karena tindak pidana korupsi mengkhianati kepercayaan rakyat, menggerogoti anggaran negara, dan merusak sendi-sendi perekonomian bangsa. “Korupsi adalah kejahatan luar biasa yang harus dilawan dengan cara-cara yang luar biasa”, tegas Jokowi.
Pemerintah akan memberikan prioritas yang tinggi pada upaya pencegahan maupun penindakan. Untuk itu, kata Jokowi, pemerintah telah mengeluarkan Strategi Nasional Pencegahan Korupsi, melalui Peraturan Presiden Nomor 54 tahun 2018 sebagai arah kebijakan nasional yang memuat fokus dan sasaran pencegahan korupsi.
Dijelaskan Presiden Jokowi, dalam upaya untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, pemerintah telah menerapkan program BBM satu harga. Harga BBM di pegunungan Papua, pulau terdepan, perbatasan, tidak lebih mahal dari pada di Pulau Jawa. Presiden Jokowi mengungkapkan rasa syukurnya atas didapatkannya kembali mayoritas saham Freeport ke pangkuan Ibu Pertiwi. Freeport diperuntukkan sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat.
Poin penting lain, seperti pengangguran yang menurun, terobosan ekonomi, infrastruktur, indeks pembangunan manusia, hingga kepercayaan dunia menjadikan Indonesia sebagai anggota tidak tetap PBB. Di sisi lain, Presiden Jokowi mengingatkan, Karakter yang kuat dan akhlakul karimah, menjadi penting dalam mencapai cita cita.
Mengakhiri pidatonya, Presiden menyampaikan optimisannya terhadap perkembangan indonesia untuk terus maju. “Saya yakin, dengan semangat persatuan dan kebersamaan antar Lembaga Negara, kita akan mampu melewati semua tantangan dan rintangan di masa depan, saya yakin, dengan keteladanan Lembaga-Lembaga Negara untuk bekerja dalam menjalankan tugas-tugas konstitusionalnya, seluruh rakyat akan bergerak membantu”, kata Jokowi.
“Melalui kerja nyata bersama, akan mampu meraih prestasi bangsa. Kerja kita, prestasi bangsa. Dirgahayu Republik Indonesia”, tutup Jokowi. (Jwo)