Rayakan Hari Jadi Korps Suplai, Danlanal Denpasar Pimpin Apel Khusus

  • Whatsapp

Denpasar, Memperingati hari jadi Korps Suplai TNI Angkatan Laut yang ke 18 tahun 2019, Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Denpasar, Lantamal V, Koarmada ll, Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko memimpin Apel Khusus di Lapangan Apel Mako Lanal Denpasar Jalan Raya Sesetan 331 Denpasar, Bali, Selasa (3/8).

Hadir dalam kegiatan tersebut Palaksa Lanal Denpasar Letkol Laut (P) Bambang Abdullah Basuki Rahmad, Pasintel Mayor Laut (P) Herwanto, Pasprogar Mayor Marinir Nyoman Suarmika, Paspotmar Mayor Laut (KH) Dewa Ketut Dana Susila, Kasatfaslan Mayor Laut (S/W) Komang Sariani serta para Perwira, Bintara, Tamtama dan Segenap PNS Lanal Denpasar-Bali.

Kepala Dinas Keuangan Angkatan Laut (Kadiskual) Laksamana Pertama TNI R. Anang D. Kuncoro, S.E., M.M., CFrA., CHRMP, dalam amanatnya yang yang dibacakan Danlanal Denpasar mengatakan peringatan hari jadi korps suplai tahun 2019 ini adalah bagaimana kita melihat kembali makna melalui refleksi sebagai upaya untuk menengok masa lalu sebagai sebuah mata rantai sejarah dan pondasi.

Hal ini lanjutnya sangat bernilai untuk menghadapi masa kini dan masa yang akan datang setiap perjalanan Korps Suplai harus selalu memiliki makna dan mampu memberikan jawaban atas persoalan yang ada serta responsif terhadap tantangan tugas di masa yang akan datang.

Untuk itu tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan setiap pelaksanaan tugas sehari-hari dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

Kemudian bekerja dengan disiplin bertanggung jawab dan patuh segala peraturan perundang-undangan yang ada. Jaga nama baik Korps Suplai bangun eksistensi Korps Suplai secara nyata dalam mendukung pelaksanaan tugas TNI Angkatan Laut.

Selanjutnya tingkatkan dan kembangkan terus kemampuan diri di bidang profesi dan pengetahuan terkait kebijakan pemerintah agar kita semakin profesional dan handal.

“pelihara dan aktualisasikan etika dan moral dengan menjunjung tinggi nilai nilai Sumpah Prajurit Sapta Marga 8 Wajib TNI 11 azas kepemimpinan TNI dan Trisila TNI Angkatan Laut,” pungkasnya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *