RBT kembalikan Formulir ke Partai Gerindra, Di Iringi Lagu Berbaur

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com- Badrut Tamam, beserta rombongannya mengembalikan formulir pendaftaran ke kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Pamekasan Madura Jawa Timur, Jum’at (15/09).

Kedatangan RBT( Badrut Tamam) ke Kantor DPC Partai Gerindra ini, langsung disambut oleh Agus Sujarwadi ketua DPC Partai Gerindra.

Tak hanya itu, usai menyerahkan formulir, RBT disambut dengan nyanyian lagu kebanggaan berbaur yang diiringi oleh para pengamen, dan pendukungnya RBT,

Dengan nyanyian khas lagu berbaur ini, para pendukung RBT ikut juga bernyanyi di halaman Kantor DPC Partai Gerindra. Bahkan menariknya menjadi sebuah suasana yang berbeda dari sebelum-belumnya. Dengan pengembalian formulir yang sudah ada di kabupaten pamekasan.

Dan RBT tampak menikmati dengan lagu yang di iringi oleh pengamen itu, bahkan RBT ikut bergabung di tenga-tenga gerumunan pendukungnya ini, lalu beliau ikut bernyanyi bersama- sama, sambil menabuh ketipung.

Usai bernyanyi RBT, mengabadikan foto bersama dengan ketua DPC Gerindra Pamekasan dan pengurus lainnya.

Dan setelah itu, disusul oleh Suli Faris yang juga mengembalikan formulir kepada DPC Partai Gerindra Sekitar pukul :16.30 wib. Dan juga mengabadikan foto bersama para Pengurus DPC Partai Gerindra.(Adk/k).

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *